Mohon tunggu...
swiftie19
swiftie19 Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

-

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Datang Sebagai Tamu, Pulang Sebagai Tuan Rumah: OMK Algonzer Siap Jadi Tuan Rumah Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA 2026

28 Oktober 2024   14:21 Diperbarui: 28 Oktober 2024   17:45 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan panji Temu Akrab dari OMK PKRW ke OMK Algonzer, Lamahora 

Perhelatan Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA I telah berakhir. Temu Akrab yang berlangsung dari tanggal 24 Oktober hingga 27 Oktober di Paroki Kristus Raja Wangatoa ini telah meninggalkan kenangan indah di hati setiap Orang Muda Katolik peserta Temu Akrab Wilayah LEWALA. 

Harapan Gereja

Sebagai puncak dari perutusan, para OMK peserta Temu Akrab mengikuti Misa penutup yang dipimpin oleh Romo Deken Lembata, RD. Philipus Sinyo Da Gomez di Paroki Kritus Raja Wangatoa. Romo Deken berulang kali menekankan  tentang arti Orang Muda Katolik di mata Gereja. 

"Anda sebagai Orang Muda Katolik penting di mata Gereja. Gereja selalu memberikan perhatian besar pada Orang Muda Katolik, maka di program kerja Gereja Universal pun ada hari Orang Muda Katolik Sedunia. Program itu pun kemudian turun di tingkat Asia, lalu turun ke tingkat Keuskupan dan turun ke tingkat Dekenat. Tingkat Dekenat ini yang sedang kita rayakan pada saat ini" jelas Romo Deken pada saat misa penutupan Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA. 

RD. Philipus Sinyo Da Gomez sedang memberikan khotbah pada Misa penutupan Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA 
RD. Philipus Sinyo Da Gomez sedang memberikan khotbah pada Misa penutupan Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA 

Lebih lanjut, Romo Deken juga menyampaikan harapan kepada Orang Muda Katolik,"Selain perhatian, Gereja juga menaruh harapan yang besar kepada Orang Muda Katolik. Harapan agar Anda terlibat aktif dalam seluruh kehidupan Gereja dan masyarakat, dengan demikian, Anda, Orang Muda Katolik adalah orang penting sehingga Gereja dan masyarakat mendukung Anda semua. Karena Anda orang penting, tunjukkan bahwa Anda punya kemampuan untuk turut serta dalam pembangunan dan kehidupan Gereja dan masyarakat" pesan Romo Deken. 

Peserta Temu Akrab dan seluruh umat saat sedang mengikuti misa
Peserta Temu Akrab dan seluruh umat saat sedang mengikuti misa

Romo Deken pun berharap agar Temu Akrab ini dapat mempunyai dampak yang lebih besar lagi bagi Orang Muda Katolik. "Kegiatan ini harus memberikan Anda semangat yang menggebu-gebu untuk kembali ke Paroki masing-masing dan beperan aktif sampai ke tingkat KBG" lanjut Romo Deken. 

Harapan Akan Keberlanjutan Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA 

Orang Muda Katolik Paroki Kristus Raja Wangatoas ebagai panitia Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA I, telah sukses menjadi tuan rumah Temu Akrab OMK Wilayah LEWALA I. Kesuksesan ini tentu bisa tercapai berkat kerja sama banyak pihak. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun