Keprihatinan inilah yang membuat kami mulai rutin menggelar workshop tanaman hias, baik online ataupun offline untuk mengedukasi masyarakat Indonesia tentang merawat tanaman hias.Â
Sejak tahun 2015 Bella Spina sudah mengadakan lebih dari 30 workshop berkebun baik online dan offline yang sudah diikuti oleh lebih dari 700 orang dari seluruh wilayah Indonesia. Kami mengajarkan bagaimana cara merawat tanaman hias (urban gardening) bukan hanya tanaman kaktus, tapi juga tanaman hias dedaunan seperti jenis philodendron, monstera, syngonium dan jenis tanaman berbunga seperti anggrek, anthurium dan tanaman teras.Â
Selain workshop urban gardening, kami juga mengajarkan bagaimana membuat kreasi terrarium kaktus dan lumut, sebagai dekorasi meja kerja atau ruang tamu dan kamar tidur sehingga tanaman hias bisa menjadi bagian dan teman dekat kita di rumah.
Bella Spina memiliki visi untuk mengedukasi masyarakat bahwa tanaman adalah teman manusia yang harus selalu lestari, dan bisa menjadi teman yang membawa kesejukan bagi hunian, atau kado hijau yang segar dan menyenangkan bagi teman dan keluarga.
Banyak UMKM ataupun industri kreatif lain yang terlibat dengan Bella Spina, setidaknya ada 4 pengrajin gerabah yang bekerjasama dengan kami dalam produksi Pot gerabah lukis. Bella Spina ingin membangun prospek kerajinan gerabah disesuaikan dengan perkembangan trend dijaman sekarang. Kami memproduksi pot gerabah lukis sejak 2015, dengan pilihan warna pastel yang beragam.Â
Selain pengrajin gerabah, kami juga berkolaborasi dengan puluhan petani tanaman hias di Yogyakarta yang menyuplai kebutuhan tanaman hias untuk kami tawarkan secara online ataupun offline. Dengan adanya produk pot lukis yang dipadukan dengan tanaman hias hasil budidaya petani Yogyakarta, diharapkan semoga industri UMKM di Yogyakarta semakin maju dan berkembang.
Dampak lingkungan juga terbantu dengan adanya tanaman hias. Masyarakat yang gemar menanam di mulai dari rumah, secara tidak langsung turut menebar pusat pusat penghasil oksigen di masyarakat. Hunian makin sejuk. Sehingga lingkungan semakin asri dan adem.Â
Di Tahun 2017 Bella Spina mulai mengenal dan menggunakan IndiHome sebagai layanan internet office. IndiHome kami pilih karena IndiHome mengutamakan pelayanan yang optimal untuk pelanggan. Paket yang ditawarkan masuk akal secara value dan benefit bagi customer. Koneksi IndiHome juga cepat dan stabil, kalaupun ada masalah, dengan sigap staf Telkom Indonesia siap membantu permasalahan teknis yang ada.Â
Tinggal telpon ke 147, kita ceritakan permasalahan yang terjadi, dan kurang dari 24 jam petugas di lapangan akan siap membantu. IndiHome memang pantas menjadi pionir Internetnya Indonesia.