Mohon tunggu...
Yusrina AyuLinati
Yusrina AyuLinati Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Tips Menghafal Al-Quran di Bulan Ramadan

23 April 2021   08:44 Diperbarui: 23 April 2021   08:44 1052
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kisah Untuk Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

      Taukah sobat orang yang menghafalkan Al-Qur'an di alam kuburnya akan lebih baik dibanding dengan yang tidak menghafalkannya, beruntung sekali bukan? Oleh karena itu marilah kita berlatih menghafalkan Al-Qur'an dan hilangkan rasa malas membaca Al-Qur'an, karena Al-Qur'an adalah kalam Allah sebagai mukjizat yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW ditulis dalam mushaf-mushaf dan terpelihara dalam dada manusia. Al-Qur'an diturunkan ke dunia ini untuk menjadi petunjuk bagi manusia dan mewujudkan islah yaitu (kebaikan). Al-Qur'an adalah pedoman bagi umat islam serta kitab umat islam yang paling mulia. Akan tetapi Al-Qur'an sering di tinggalkan oleh manusia bahkan di kalangan remaja milenial jarang sekali membaca Al-Qur'an dan menghafalkannya hal ini menjadikan Al-Qur'an di pandang rendah oleh anak-anak zaman sekarang. Maka dari itu marilah tingkatkan mutu Al-Qur'an kembali. Jika kita menghafal Al-Qur'an maka kita sudah naik ke level surga yang paling tinggi, dengan membaca Al-Qur'an maka manusia akan membuka lebar-lebar matanya untuk menyadari jati diri dan hakikat keberadaannya di pentas bumi ini dan menyadari bumi hanyalah tempat sesaat. Al-Qur'an juga sebagai petunjuk hal ini terdapat pada surah An-Nahl ayat 89 yang berbunyi :

Artinya :

Dan (ingatlah) pada hari (ketika) Kami bangkitkan pada setiap umat seorang saksi atas mereka dari mereka sendiri, dan Kami datangkan engkau (Muhammad) menjadi saksi atas mereka. Dan Kami turunkan Kitab (Al-Qur'an) kepadamu untuk menjelaskan segala sesuatu, sebagai petunjuk, serta rahmat dan kabar gembira bagi orang yang berserah diri (Muslim).

      Dalam surat An-Nahl tersebut terbukti bahwa Al-Qur'an adalah penyelamat di akhirat nanti. Teman-teman janganlah lalai menghafal Al-Qur'an, karena kita menghafal satu surat saja sudah mendapat kebaikan. Oleh karena itu ayo kita menghafal Al-Qur'an demi meningkatkan kualitas Al-Qur'an. Saya punya tips supaya bisa menghafal Al-Qur'an dengan cepat :

1. Yang pertama kita harus ikhlas menghafal Al-Qur'an hanya untuk Allah SWT.

2. Lalu kita memilih waktu-waktu emas yaitu sebelum subuh dan sesudah subuh karena waktu itu saat pikiran kita masih jernih dan dalam keadaan tenang.

3. Kita harus berdoa sebelum menghafal supaya diberi kemudahan oleh Allah SWT.

4. Jika kita sudah mempraktekkan ketiga tips di atas, kita bisa mulai menghafal surat di dalam Al-Qur'an yang menurut kita paling mudah.

5. Cara menghafalnya dengan membaca 1 ayat di ulang-ulang sampai 20 kali. Insyaallah kita sudah bisa hafal 1 ayat sebuah surat di Al-Qur'an.

6. Jika kita sudah bisa menghafal satu surat jangan sampai kita tidak membaca lagi surat yang sudah kita hafal. Caranya kita menbuat jadwal untuk membaca ulang surat yang sudah kita hafal.

7. Jika kita menghafal Al-Qur'an, kita harus mencari tempat yang sepi supaya bisa konsentrasi dan dapat masuk ke dalam pikiran.

      Itulah tujuh cara untuk cepat menghafal Al-Qur'an. Hilangkan rasa malas membaca demi mendapatkan kedudukan surga yang paling tinggi. Jangan sesatkan diri dengan bermalas-malasan. Ingat bahwa Al-Qur'an adalah penyelamat kita di akhirat nanti. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun