Bulan Ramdhan adalah bulan yang dinantikan oleh umat muslim di seluruh Dunia. Pada Bulan Suci Ramadhan umat muslim berlomba- lomba untuk menebar kebaikan dan mengumpulkan pahala. Bulan Ramadhan juga dimanfaatkan berbagai kalangan untuk saling berbagi dengan sesama. Bagi umat Muslim, memberi makanan atau minuman bagi orang lain yang hendak berbuka puasa menjadi kewajiban meskipun hanya seteguk air. Sehingga, di beberapa tempat seringkali ditemui takjil gratis yang disediakan oleh orang yang ingin berbagi di bulan Ramadan.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang yang sedang melaksanakan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) di Desa Sidomulyo, Wates yang menjalankan program kerja yaitu Takjil on the road. Kegiatan Takjil on the road dilakukan selama 2 hari, dengan titik pembagian yang berbeda. Bagi-bagi takjil di hari pertama berlangsung pada hari Selasa, 27 April 2021. Setidaknya, puluhan bungkus takjil per hari diberikan kepada pejalan kaki, penguna sepeda motor, dan pengendara yang melintas di sekitar desa Sidomulyo.
Kegiatan ini sekaligus menutup serangkaian dari kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang kelompok 76 gelombang 4 di Desa Sidomulyo, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H