Mohon tunggu...
Yusep Hendarsyah
Yusep Hendarsyah Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer, Blogger, Bapak Dua Anak

Si Papi dari Duo KYH, sangat menyukai Kompasiana

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

New Mazda CX-3 , SkyAktiv Engine dan Rasakan Kemewahannya

7 Agustus 2018   10:54 Diperbarui: 7 Agustus 2018   21:08 2416
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tampilan New Mazda CX-3 Ganteng Maksimal di GIIAS 2018 ICE BSD

Lampu sudah LED yang bikin gahar
Lampu sudah LED yang bikin gahar
Semua lampu diantaranya sepasang lampu utama, projector lamp, fog lamp , kecuali lampu sein sudah menggunakan Light Emitting Diode (LED), terkesan sporty kekinian. 

Dengan teknologi daytime running lamp and automatic levelling Automatic On/Off function, kelebihan system lampu ini yaitu bakal mampu memberikan pencahayaan cukup terang kepada pengemudi ketika berkendara di malam hari. 

Untuk lampu belakang, diyakini mampu memberikan pencahayaan maksimal namun tak membuat silau para pengemudi di belakangnya.

Di New Mazda CX-3 , ada istilah Rear Tail Light Desain, artinya adalah lampu belakang LED menggunakan tema desain yang sama dengan lampu depan, diletakkan secara horizontal, sehinga memberikan aksen serta kesan kuat dari New Mazda CX-3. Elemen lingkar yang menonjol berfungsi sebagai titik fokus pada keseluruhan desain.

Roda

Dari sisi roda yang disematkan di mobil ini berukuran 18 inch dan terlihat lebih gahar , kokoh dan bertenaga. Mampu menahan semua beban di atasnya membuat kenyamanan  laju kendaraan terjaga. Roda ini jelas saja terlihat lebih besar dari ukuran sebenarnya.

Berbagai segi desain pada jari -- jarinya memberikan kesan lebar dan cepat, juga terlihat lebih bersinar dari bagian tengah velg sehingga mempertegas postur mobil.

Setelah puas menjelahi bagian eksterior dari New Mazda CX-3, Saya pun masuk ke dalam kabin mobil. Nah, disinilah pusat dari kemewahan mobil ini dari sisi interiornya.

Tampilan Interior

Leather (kulit)

Saat berada di dalam New Mazda CX-3, saya merasakan dan mencium aroma perpaduan leather (kulit) yang terbaik dengan jahitan asli sebagai tampilan ornamen dan terpampang dari sudut ke sudut seluruh kabin mobil, termasuk tampilan rapinya di samping pintu dan dashboard. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun