Mohon tunggu...
Yuri Diska Rananda Westri
Yuri Diska Rananda Westri Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Saya adalah siswa SMK yang sedang melaksanakan magang. Saya tertarik dengan IT dan hobi saya adalah mendengarkan musik.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Cara Membuat Masker Kopi untuk Rambut, Wajib Dicoba!

8 Agustus 2023   08:27 Diperbarui: 8 Agustus 2023   08:30 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cara membuat masker kopi untuk rambut itu gimana, sih? Yuk, kunjungi artikel ini untuk mengetahuinya dan baca sampai akhir, ya.

Selain dapat dijadikan sebagai olahan minuman dan olahan makanan, tenyata kopi juga dapat dijadikan sebagai masker rambut, loh.

Semua orang pasti menginginkan memiliki rambut yang berkilau, sehat, tidak mudah rontok, dan tidak ada ketombe. Kondisi rambut yang sehat dapat membuat orang tersebut percaya diri. Akan tetapi, penggunaan bahan kimia atau pengering rambut dapat menyebabkan rambut menjadi mudah patah, kusam, bahkan rusak.

Minuman yang kaya akan kafein salah satunya adalah kopi. Ternyata bubuk kopi dapat dimanfaatkan sebagai masker rambut. Kandungan yang dimiliki oleh kopi adalah antioksidan yang dapat mencegah kerusakan rambut akibat bahan kimia dan pengering rambut.

Untuk membuat rambut tampak lebih berkilau dan sehat dapat menggunakan bubuk kopi yang dicampurkan dengan air, kemudian ditaruh di dalam botol spray dan dispraykan ke rambut. Berikut ini merupakan cara membuat masker kopi untuk rambut :

Cara Membuat Masker Kopi Untuk Rambut

1. Masker Kopi dan Minyak Kelapa

Kedua bahan tersebut jika dicampurkan memiliki fungsi untuk meningkatkan sirkulasi aliran darah pada kulit kepala. Masker ini juga bermanfaat untuk mencegah rambut rontok, karena memiliki kandungan bahan alami yang dapat mempercepat pertumbuhan rambut serta menjaga kelembapannya.

Cara membuat :

1. Pertama, panaslan cangkir minyak kelapa menggunakan suhu rendah dan campurkan 1 sdm bubuk kopi.

2. Selanjutnya, aduk sampai rata dan diamkan sebentar agar dingin lalu saring.

3. Jika sudah, aplikasikan ke seluruh bagian rambut sebelum keramas.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dapat menggunakannya setiap seminggu sekali.

2. Masker Kopi dan Gula

Masker kopi dan gula merupakan scrub yang dapat membantu eksfoliasi kulit kepala. Dengan menggunakan masker ini dapat membantu untuk merangsang pertumbuhan rambut, memperbarui sel kulit kepala, membantu mengontrol produksi minyak pada kulit kepala, dan menghilangkan ketombe.

Cara membuat :

1. Pertama campurkan gula pasir dengan bubuk kopi.

2. Selanjutnya aplikasikan ke seluruh rambut yang sudah dikeramas, kemudian pijat dengan lembut selama kurang lebih 10 hingga 15 menit. Biarkan selama 30 menitan.

3. Jika sudah bilas menggunakan air dan sampo. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dapat menggunakannya dalam seminggu sekali.

3. Masker Kopi, Yoghurt, dan Lemon

Perpaduan tiga bahan ini dapat membuat rambut tampak lebih berkilau. Karena memiliki kandungan antioksidan yang dapat mencegah rambut kusam yang diakibatkan sering menggunakan pengering rambut. Masker ini juga dapat membantu menghaluskan kutikula rambut, mempercepat pertumbuhan rambut, serta membersihkan sel kulit kepala yang mati.

Cara membuat :

1. Pertama campurkan 1 sdm bubuk kopi, jus lemon secukupnya, dan 1 cangkir yoghurt di dalam wadah.

2. Selanjutnya aduk sampai berbentuk seperti pasta dan kemudian oleskan secara merata ke rambut yang belum dikeramas.

3. Diamkan selama 30 menit agar meresap, kemudian bilas rambut menggunakan air hangat.

4. Masker Kopi dan Mayonaise

Bahan - bahan tersebut sangat baik untuk merawat kecantikan rambut yang rusak disebabkan karena bahan kimia. Serta dapat membuat rambut yang kusam dan kering menjadi lebih kuat, tekstur menjadi lebih halus, menghilangkan rambut bercabang, tidak mudah patah, dan rambut menjadi bersinar.

Cara membuat :

1. Pertama, campurkan 1 sdm mayonnaise, 1 sdt gliserin alami, dan 1 sdm bubuk kopi.

2. Kemudian oleskan masker tersebut ke seluruh rambut yang sudah dikeramas dan diamkan selama 40 menit agar meresap.

3. Selanjutnya bilas menggunakan air hangat dan sampo.

5. Masker Kopi dan Kuning Telur

Kuning telur jika dicampurkan dengan bubuk kopi memiliki banyak manfaat untuk membuat masker rambut. Kandungan yang terdapat pada kuning telur adalah vitamin, lektin, natrium, dan zat besi, yang dapat membantu untuk mengembalikan kesehatan rambut, menguatkan akar rambut, membuat rambut tampak berkilau, dan mengontrol produksi minyak pada rambut.

Cara membuat :

1. Pertama campurkan 1 sdm bubuk kopi dengan 1 kuning telur dan aduk hingga menjadi seperti pasta.

2. Selanjutnya oleskan ke seluruh rambut sebelum keramas, pijat kurang lebih selama 5 menit dan biarkan selama 1 jam.

3. Jika sudah kemudian bilas dengan air hangat dan gunakan sampo.

Itulah beberapa cara membuat masker kopi untuk rambut yang dapat Anda coba di rumah. Selamat mencobanya.

Dibalik kopi yang memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan, ternyata kopi memiliki dampak negatif jika dikonsumsi secara berlebihan.

Terimakasih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun