Awas, dengan melakukan searching via google secara intensif itu hanya membuat Anda tidak pernah akan bisa menyelesaikan tulisan yang original, dan Anda hanya akan lelah sendiri untuk memanipulasi tulisan dan gagasan orang lain.
- Ketika ide atau gagasan muncul, jangan menunda sampai 24 jam, langsung saja mencatat dan menuliskannya
- Tuliskan apa saja yang ada di dalam pikiran Anda tentang ide atau gagasan segar yang muncul tanpa harus terlalu lama untuk menimbang baik atau buruknya. Sebab, nanti saat menulis akan terseleksi secara alamiah apa saja yang harus berkembang dalam tulisan itu.
- Jangan menghabiskan waktumu untuk mencari di google tentang ide atau gagasan baru itu, karena hanya membuat Anda frustrasi dan tidak akan menghasilkan tulisan yang original
- Menulislah seperti Anda sedang berbicara dengan diri sendiri secara totalitas dan jangan berhenti sampai Anda mencapai klimaksnya.
- Yakini seyakin-yakinnya bahwa Anda memiliki keunikan tersendiri dalam mengemukakan ide dan pikiran melalui artikel Anda. Dan jangan terprovokasi dengan orang lain yang lebih hebat dalam menulis, karena itu semua bisa dicapai dengan latihan yang terus menerus tanpa mengenal lelah dan waktu. Sebab, pada akhirnya betul pepatah yang mengatakan "ala bisa karena biasa". Tetesan air yang terus menerus mampu menembus batu karang sekeras apapun.
- Kalau dibutuhkan bisa Anda review kembali draft tulisanmu untuk membuatnya menjadi sempurna, misalnya dari urutan, flows ide, teknis tata bahasa, dan sebagainya. Editing dibutuhkan untuk memilih sejumlah label atau kata dan kalimat sebagai pamungkas dalam mengantarkan ide dan gagasan segarnya. Yang terakhir ini, biasanya akan menyatu ketika menulis, kalau sudah terbiasa membuat artikel. Sehingga editing substansi tidak terlalu perlu dibutuhkan, kecuali typo saja.
- Dengan kemajuan teknologi digital, internet maka sebuah artikel menjadi sempurna dengan berbagai fitur yang sangat dahsyat yang disediakan oleh Kompasiana. Seperti memilih picture yang sesuai dengan jiwa dan alur tulisan, infografis, data-data, dan berbagai referensi yang sesungguhnya seperti berada di taman eden perpustakaan hidup yang semuanya tersedia tanpa batas. Kita akan sangat berkembang dengan dimanjakan habis oleh admin Kompasiana dalam mengakses semua referensi yang tersedia melalui internet.
Di akhir pertemuan dengan teman-teman yang ingin sekali menulis artikel, saya dorong untuk memulai saja, apa saja yang ada dan bergerak di dalam pikiran Anda.Â
Jangan pernah takut memulai, tetapi kalahkan ketakutan memulai dengan memulai menuliskannya walaupun hanya 100 kata.
Bila tidak percaya, silakan coba saja. Selamat menulis !
Yupiter Gulo, 9 Mei 2019
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H