Mading merupakan kepanjangan dari majalah dinding, yaitu salah satu media komunikasi yang ditempel di dinding. Pada umumnya mading di sekolah berisi informasi , naskah, artikel, gambar yang dapat berupa ketikan ataupun tulisan tangan siswa sendiri. Kali ini siswa kelas 5A di SDN 1 Pesawahan berekreasi untuk membuat mading masing-masing dengan memilih tema sesuai dengan minat ataupun kesukaannya.
Beberapa mading karya siswa kelas 5A SDN 1 Pesawahan ada yang bertemakan stop korupsi, ada pula yang bertemakan kepahlawanan bahkan kumpulan sajak. Guru mengapresiasi minat bakat siswa dengan memberikan suport  dan lebih memotivasi siswa dengan membuat karya yang lebih baik dan lebih bermanfaat untuk siswa bahkan masyarakat sekitar.
                                      gambar 1 mading karya Farah dan Khadijah, dengan tema stop korupsi.
                                 gambar 2 mading karya M. Alif dengan tema Gerakan Pelajar Anti korupsi.
              gambar 3 mading karya Fienizha dengan tema kumpulan sajak , Galih dan Zii Hanna, dengan tema stop korupsi.
                               gambar 4 mading karya Fairus, dengan tema Gerakan Pelajar Anti Korupsi.
                               gambar 5 mading karya Azzahra, dengan tema Kumpulan kata-kata anti korupsi.
                  gambar 6 mading karya Zaskia dengan tema kepahlawanan dan Indah dengan temasumpah pemuda.
Sangat menginspirasi beberapa contoh mading karya siswa kelas 5A SDN 1Pesawahan, dengan harapan seluruh siswa dapat mengungkapkan kreativitasnya dengan berintegritas kepada bangsa dan negara yang dicintainya. Dan ini adalah harapan kita bersama sebagai warga bangsa yang berdaulat dan merdeka, menjunjung nasionalisme dan selalu bangkit berjuang untuk cita-cita proklamasai , demi bangsa yang sejahtera. Selalu bersemangat berliteras ya nak, pesan bu guru.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H