Mohon tunggu...
Yunita Herawati
Yunita Herawati Mohon Tunggu... Guru - Guru

Guru SD

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Aksi Nyata Modul 3 melalui GLS Pojok Baca Lentera Kelas, Pengelolaan Program Berdampak pada Murid

5 November 2021   02:06 Diperbarui: 5 November 2021   02:09 3449
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Program  Budaya Positif GLS Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan

Sebagai Pengelolaan Program Berdampak Pada Murid

Oleh : Yunita Herawati, S.Pd.

CGP Angkatan 2 Kota Bandar Lampung

Latar Belakang Aksi Nyata Modul 3 Program Yang Berdampak Pada Murid

Peningkatan Kompetensi Kepemimpinan Murid Melalui Budaya Posotif GLS Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan

Dalam kegiatan pembelajaran tatap muka terbatas (PTM) di SDN 1 Pesawahan, kegiatan pembelajaran belum sepenuhnya mendukung proses pembelajaran  aktif inovatif kreatif efektif dan menyenangkan bagi murid. Hal ini membuat lingkungan kelas kelas 4A SDN 1 Pesawahan belum bisa bertumbuh dan berpusat pada murid. Oleh karena itu membutuhkan sentuhan dari murid selaku modal manusia untuk mengelola lingkungan kelas sebagai aset fisik . Diharapkan hal tersebut dapat mewujudkan  kondisi kelas menyenangkan seperti pengelolaan ruang kelas, pemasangan kesepakatan kelas diawal tahun ajaran baru, pembuatan pojok-pojok baca di ruang-ruang kelas sebagai bahan literasi dan pengelolaan kepemimpinan murid dalam literasi membaca di kelas. Program kepemimpinan murid yang ada di kelas 4A SDN 1 Pesawahan di bidang literasi diharapkan sesuai kondisi yang ada serta diharapkan keaktifan murid kelas 4A SDN 1 Pesawahan dalam kegiatan budaya positif  berliterasi dengan salah satunya mengaktifkan kembali kegiatan literasi di pojok baca.

Program Literasi Pojok Baca Lentera Kelas sebagai program literat di SDN 1 Pesawahan adalah salah satu pengelolaan program yang berdampak pada murid  Dengan pembentukan tim literasi kelas 4A SDN 1 Pesawahan , semua murid dibantu para guru bisa belajar mengorganisir kegiatan terkait literasi berdiferensiasi di kelasnya masing-masing. Diawali dengan pengelompokan jenis bahan bacaan oleh tim pelaksana kegiatan kemudian  kedepannya diharapkan dengan evaluasi dan umpan balik kegiatan ini akan terus dikembangkan. Program ini diharapkan menjadi program yang berkelanjutan  di SDN 1 Pesawahan.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Tujuan Program Budaya Posotif GLS Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan

Meningkatkan kompetensi kepemimpinan murid melalui budaya positif Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan.

Gerakan Literasi Lentera kelas di SDN 1 Pesawahan telah memiliki kesepakatan kelas dan dikoordinir oleh para murid dan sebagai pemimpin kegiatan tersebut telah membuat  jadwal harian yang disepakati agar program berjalan sesuai tujuan program.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Kegiatan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan oleh murid untuk murid dan dari murid kepada murid dengan melibatkan guru dan kepala sekolah serta pertemuan rutin tim literasi membahas kemajuan pelaksanaan literasi sekolah juga tak lepas dari dukungan dari orang tua dan komite sekolah.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

LINIMASA TINDAKAN PROGRAM 

Buat Pertanyaan Utama (Minggu ke-2 di bulan Oktober)

Bagaimana menumbuhkan kepemimpinan melalui budaya positif  Program Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan?

Ambil Pelajaran (Minggu ke-2 di bulan Oktober)

Murid yang gemar membaca mengajak teman-temannya untuk bersama-sama mengaktifkan kegiatan Program GLS pojok baca kelas lentera kelas di sekolah.

Gali Mimpi (Minggu ke-2 di bulan Oktober)

Murid yang memiliki jiwa kepemimpinan dalam kegiatan literasi di sekolah adalah murid yang mampu menjadi teladan dan menggerakkan murid lain dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di sekolah.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Guru mempunyai kebiasaan positif berliterasi serta mengarahkan murid untuk rajin membaca Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas 

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Kepala sekolah mendukung jiwa kepemimpinan dalam membaca murid dengan memberikan kepercayaan terhadap langkah perbaikan dan pengembangan guru dan murid Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di sekolah.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Rapat Pembahsan program GLS Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Guru memotivasi murid  untuk selalu menjadi pemimpin dalam membaca pada lingkup keluarga di rumah.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Komunitas praktisi SDN 1 Pesawahan  terlibat dalam kehiatan program Literasi di Sekolah.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

Jabarkan Rencana

Program Literasi di SDN Pesawahan dapat berjalan dengan baik dengan keterlibatan semua warga sekolah 

Murid yang menjadai pelaksana kegiatan mempunyai kebebasan untuk membuat jadwal harain siapa yang memimpin dan menyiapkan buku untuk kegiatan membaca dibimbing dan diarahkan oleh guru.

Orangtua dan komunitas praktisi sekolah memberikan dukungan dan motivasi pada program literasi sekola.

Monitor dilakukan oleh murid, kepada murid dan untuk murid . Evaluasi melibatkan guru, pimpinan sekolah dan orangtua murid.

Atur Eksekusi ( pada minggu ke 2 di bulan Oktober sampai minggu ke 1 di bulan November)

Dengan melakukan koordinasi dengan Kepala Sekolah SDN 1 Peswahan yaitu ibu Hj.Rosina,S.Pd.MM.

Kolaborasi dengan sejawat dalam komunitas praktisi SDN 1 Pesawahan yaitu Ibu Yuniar,S.Pd., Bapak Fransiskus Deni Iswanto,S.pD. dan Bapak Ali Arridho,S.Pd. yang tergabung dalam Team Praktisi Sekolah di SDN 1 Pesawahan terkait rencana pelaksanaan Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas (pada minggu ke 2 di bulan Oktober).

Memberikan pembekalan awal kepada murid saat Tatap Muka Terbatas  terkait arti penting literasi dan bentuk- bentuk kegiatan literasi yang bisa dilakukan dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas (pada minggu ke 2 di bulan Oktober) dan menyampaikan gambaran keberhasilan dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas (pada minggu ke 2 di bulan Oktober).

Menggali minat dan potensi murid untuk memimpin dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan.

Melakukan pemetaan kebutuhan murid di kelas berdasarkan minat dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas (pada minggu ke 3 di bulan Oktober).

Melibatkan murid sebagai tim pelaksana dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas Struktur tim meliputi penanggung jawab, pengarah, koordinator utama, koordinator harian, dan koordinator penyiapan buku dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan (pada minggu ke 3 di bulan Oktober).

Membuat kesepakatan kelas terkait pelaksanaan pembiasaan membaca dalam literasi dalam bentuk pembagian jadwal piket tim pelaksana harian dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan (pada minggu ke 3 di bulan Oktober).

Melakukan kolaborasi dengan orang tua untuk memberikan dukungan kepada anaknya yang memiliki kompetensi kepemimpinan berupa pengadaan buku bacaan yang variatif dalam Program Literasi ( pada minggu ke 4 di bulan Oktober).

Menyiapkan beberapa rak buku yang diletakkan di sudut-sudut kelas dengan masing-masing rak untuk satu jenis bahan bacaan sesuai minat murid di kelas dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan.

 Monitoring oleh murid dilakukan selama proses literasi berdiferensiasi berlangsung dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan (pada minggu ke 1 di bulan November).

Evaluasi dilakukan murid setelah satu minggu pelaksanaan kegiatan dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas i SDN 1 Pesawahan. (pada minggu ke 1 di bulan November).

Melakukan promosi hasil pelaksanaan program ke komunitas sekitar melalui media sosial  milik sekolah dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas SDN 1 Pesawahan (pada minggu ke 1 di bulan November).

Dukungan yang dibutuhkan pada Program GLS Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan.

Dukungan dari pihak sekolah terutama terkait pengadaan sarana dan prasarana berupa pengadaan rak buku dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera KelasSDN 1 Pesawahan.

Dukungan dari sekolah terkait penyediaan buku bahan bacaan berbagai jenis dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera KelasSDN 1 Pesawahan.

Dukungan dari sejawat dalam komunitas praktisi di sekolah untuk pelaksanaan dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas pada SDN 1 Pesawahan.

Dukungan dari pihak murid untuk pengadaan buku penunjang bervaruiasi dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan.

Dukungan orang tua dalam memberikan dorongan kepada anaknya agar aktif mengikuti kegiatan dalam Program Gerakan Literasi Pojok Baca Lentera Kelas di SDN 1 Pesawahan.

HASIL AKSI NYATA DARI PROGRAM LITERASI DI SDN 1 PESAWAHAN

Berupa produk hasil karya siswa seperti cerpen,puisi dan poster yang dikirimkan melalui media Whatshaap.

Foto: Dokumentasi Pribadi
Foto: Dokumentasi Pribadi

 Hasil karya siswa berupa cerita pendek oleh siswa atas nama Galih Purnama Kelas 4A SDN 1 Pesawahan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun