Mohon tunggu...
Yunita Devika Damayanti
Yunita Devika Damayanti Mohon Tunggu... Jurnalis - Football, Music, Books, Foods.

Pelajar paruh waktu yang mencintai sepakbola.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kami Segenap Pengikut Premier League Merindukan Mas Ganteng, Fans Chelsea Nggak Kangen Sama Kepa?

22 November 2020   09:33 Diperbarui: 22 November 2020   09:34 225
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pekan Premier League kembali hadir menemani kegabutan para jones di malam minggu. Ada beberapa laga menarik yang sebenarnya sangat ashique untuk kita julidin. Dari MU yang No Penalti No Party, Mourinho dan Pep yang reuni lagi, sampai performa Chelsea yang cukup apik.

Nama terakhir menyita perhatian saya untuk dijadikan bahan bahasan konten kali ini.

Pertemuan dengan Newcastle United di pekan ke-9 Premier League menyisakan kemenangan bagi skuad asuhan Frank Lampard. Tidak ada yang istimewa sebenarnya menang melawan saudara dari Juventus ini. 

Saya tidak akan menyoroti jalannya laga, toh kalian mungkin sudah tahu karena menonton langsung atau membaca dari artikel highlight pertandingan.

Disini saya hanya ingin mengapresiasi performa kiper baru The Blues. Edouard Mendy. Sejak di datangkan dari klub Perancis Stade Rennais menjelang hari-hari terakhir bursa transfer ditutup, Mendy sudah menorehkan tujuh clean-sheet dari sembilan laga yang dilakoninya.

Kedatangan Mendy ke Stamford Bridge tak lepas dari peran besar Petr Cech. Pasalnya, legenda Arsenal inilah yang ternyata memberikan rekomendasi kepada petinggi Chelsea untuk memboyong kiper berkebangsaan Senegal itu.

Harga 20 juta menjadi terasa murah jika kita melihat kontribusinya mengangkat performa Singa London. Mendy setidaknya bisa membayar kepercayaan Petr Cech, dan membuktikan jika dirinya bukan pemain titipan atau selundupan orang dalam.

Kabar baik ini ternyata tak segaris dengan para penggemar Liga Inggris. Jika ditanya, mereka pasti akan memilih Kepa untuk tetap berjaga di bawah mistar.

Bukan tanpa alasan, tapi jika Kepa yang main, kita tidak hanya disuguhi pertandingan sepakbola, namun juga bonus Stand Up Comedy.

Kembali mengingat memori musim lalu saat Kepa harus bolak-balik memungut bola dari gawangnya sendiri lebih dari tiga kali. Saat melawan Liverpool di Anfield, saat diayam-ayamin sama Sheffield, dan saat bersua dengan Ajax Amsterdam.

Blunder blunder konyolnya memang kerap membuat mereka yang bukan penggemar Chelsea merasa rindu. Puncak kerinduan saya terhadap adik kelas David De Gea adalah saat Chelsea menahan imbang United tanpa gol. Entah berapa banyak peluang membahayakan yang berkali-kali ditembakkan oleh anak didikan Ole, selalu saja berhasil dimentahkan oleh Mendy.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun