Mohon tunggu...
yunita salsalinabr
yunita salsalinabr Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Bernyanyi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Hidrokarbon Itu Apasih?

13 Maret 2023   00:28 Diperbarui: 13 Maret 2023   00:53 138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Hidrokarbon Itu Apa Sih?
Oleh: Yuni Salsalina Br Sitepu
Hidrokarbo, Apa sih itu hidrokarbon?  Mungkin bagi beberapa pembaca sudah tidak asing lagi mendengar judul artikel ini. Nah, sekarang mari kita simak hodrokarbon merupakan suatu golongan senyawa atom karbon yang unsur karbon (C) dan hidrogen (H). Hidrokarbon memiliki banyak jenis dan seluruh jenis hidrokarbon ini memiliki rantai karbon dan atom-atom hidrogennya yang berkaitan dengan rantai tersebut. Istilah ini juga sering digunakan dalam pengertian dari hidrokarbon alifatik. Dapat kita lihat contohnya yaitu metana ataupun gas Rawa yang merupakan hidrokarbon dengan satu atom karbon dan 4 atom hidrogen. Sedangkan etana ini merupakan hidrokarbon atau lebih terperinci sebuah alkana yaitu yang terdiri dari dua atom karbon yang bersatu dengan suatu ikatan tunggal yaitu masing-masing ikatannya mengikat 3 atom karbon dan propana ini merupakan hidrokarbon yang memiliki 3 Atom C atau lebih dan seterusnya rumus strukturnya yaitu CnH2*n+2 (dimana n merupakan banyaknya atom karbon/hidrogen).
Adapun hidrokarbon ini dapat dikelompokkan yaitu berdasarkan tata nama senyawa organik yaitu sebagai berikut:
Yang pertama yaitu hidrokarbon jenuh ataupun tersaturasi sering kita kenal sebagai alkana yaitu hidrokarbon yang jenis sederhana. Seluruh hidrokarbon ini terdiri dari ikatan tunggal dan terikat juga dengan atom hidrogen.  Hidrokarbon tersaturasi ini memiliki rumus umum yaitu CnH2n+2. Dapat kita ketahui bahwa hidrokarbon jenuh ini adalah komposisi utama dari bahan bakar fosil yang ditemukan dalam bentuk rantai lurus ataupun bercabang. Hidrokarbon yang rumus molekulnya sama namun rumus strukturnya dapat berbeda yaitu dinamakan dengan isomer struktur.
Yang kedua yaitu hidrokarbon tak jenuh hidrokarbon tak jenuh ini yaitu hidrokarbon yang tak tersaturasi yaitu merupakan hidrokarbon yang memiliki satu ataupun lebih ikatan rangkap yaitu baik rangkap dua ataupun rangkap tiga. Hidrokarbon tersebut yang mempunyai ikatan rangkap 2 dapat disebut alkena, alkena ini juga mempunyai rumus umum yaitu CnH2n. Dan hidrokarbon yang mempunyai tiga rangkap dapat disebut sebagai alkuna dan alkuna ini juga mempunyai rumus umum yaitu CnH2n-2.
Berikutnya yang ketiga yaitu hidrokarbon yang mengandung satu ataupun lebih cincin karbon. Sikloalkana adalah golongan senyawa hidrokarbon jenuh yang rantai atom-atom karbon-karbonnya tertutup (membentuk cincin), sehingga termasuk hidrokarbon siklik. Adapun rumus umum dari hidrokarbon jenuh dengan hanya mempunyai satu cincin ini yaitu CnH2n. Yang ke-4 yaitu hidrokarbon aromatik, di mana hidrokarbon aromatik ini dikenal juga dengan Arena, terkadang dapat disebut juga dengan hidrokarbon Aril. Hidrokarbon aromatik ini yaitu hidrokarbon dengan ikatan tunggal dan atau ikatan ganda di antara atom-atom karbonnya. Konfigurasi 6 atom karbon pada senyawa aromatik dikenal dengan cincin benzena. Hidrokarbon aromatik dapat berupa monosiklik atau polisiklik. Beberapa senyawa aromatik yang bukan merupakan turunan benzena disebut dengan heteroarena, senyawa-senyawa ini mengikuti Aturan Hckel. Pada senyawa-senyawa ini, paling sedikit ada satu atom karbon yang digantikan oleh atom lainnya, misalnya oksigen, nitrogen, atau sulfur. Salah satu contohn senyawanya adalah furan, sebuah senyawa heterosiklik cincin yang mempunyai 5 anggota, salah satunya atom oksigen. Contoh lainnya adalah piridina, sebuah senyawa heterosiklik cincin dengan 6 anggota, salah satunya atom nitrogen.
Adapu ciri umum pada hidrokarbon yaitu, Karena struktur molekulnya berbeda,  rumus empiris untuk hidrokarbon  juga berbeda: jumlah hidrokarbon yang terikat pada alkena dan alkin harus lebih kecil karena atom karbon berikatan rangkap.
 Kemampuan hidrokarbon untuk berikatan dengan dirinya sendiri disebut rantai, dan memungkinkan hidrokarbon untuk membentuk senyawa yang lebih kompleks, seperti sikloheksana, atau arena, seperti benzena. Kemampuan ini dicapai karena sifat ikatan antar atom karbon bersifat non polar.
 Menurut teori ikatan valensi, atom karbon harus mematuhi aturan "hidrogen", yang menentukan jumlah maksimum atom  yang dapat berikatan dengan karbon karena karbon memiliki elektron valensi. Berdasarkan elektron valensi, karbon memiliki elektron yang dapat membentuk ikatan kovalen atau ikatan dativ.  Hidrokarbon bersifat hidrofobik dan termasuk dalam kelas lipid. Tata surya kaya akan hidrokarbon. Titan, bulan terbesar Saturnus, telah menemukan danau berisi metana dan etana cair, seperti yang diungkapkan oleh misi Cassini-Huygens.
Saat Anda membakar kayu, saat terbakar dan tiba-tiba padam, apa yang Anda temukan? Arang secara alami akan terbakar dan menjadi hitam, yang sering disebut sebagai arang. Begitu pula saat kami memanggang sate, ternyata daging sate berubah menjadi hitam. Materi gelap adalah karbon. Membakar hewan atau tumbuhan menghasilkan karbon. Dahulu keberadaan senyawa karbon dapat digolongkan menjadi senyawa karbon organik dan senyawa karbon anorganik. Senyawa karbon organik diperoleh dari makhluk hidup seperti karbohidrat, lemak dan protein. Sedangkan senyawa karbon anorganik berasal bukan dari makhluk hidup seperti batu kapur, karbid, dan sebagainya. Sejak Fredriech Wohler pada tahun 1828 berhasil menyintesis urea dari amonium sianat melalui pemanasan, dimana urea merupakan senyawa karbon yang terdapat pada air seni manusia, maka istilah senyawa organik hanya berasal dari makhluk hidup sudah tidak digunakan lagi. Karena senyawa karbon tidak hanya dihasilkan dari makhluk hidup saja tetapi dapat juga disintesis di laboratorium.
 Senyawa karbon memiliki sifat yang sangat beragam dan dapat diidentifikasi dengan membakar senyawa tersebut, menghasilkan hasil pembakaran yang menunjukkan terdiri dari komponen apakah senyawa karbon tersebut. Selain itu, unsur-unsur lain yang ada dalam senyawa karbon dapat ditentukan oleh gas yang dihasilkan dari pembakaran senyawa karbon tersebut.
 Untuk lebih akurat menentukan unsur karbon dan hidrogen dalam sampel organik, dapat dilakukan percobaan dengan memanaskan sampel organik, yang mengubah C menjadi CO2 dan H menjadi H2O. Gas karbon dioksida yang terbentuk dapat dikenali dari sifat-sifatnya yang menutupi air kapur, sedangkan H2O yang terbentuk dapat dikenali dari kertas kobalt, yang mengubah warna kertas kobalt dari biru menjadi merah muda.
Senyawa karbon dapat diklasifikasikan menjadi senyawa karbon organik dan senyawa karbon anorganik. Senyawa karbon organik berasal dari makhluk hidup, seperti karbohidrat, lemak, dan protein. Sementara itu, senyawa karbon anorganik berasal dari benda mati seperti batu kapur, karbida dan lain sebagainya. Senyawa karbon memiliki beberapa sifat yang dapat diketahui dengan membakar senyawa tersebut, setelah itu hasil pembakaran yang diperoleh dapat menunjukkan komposisi dari senyawa karbon tersebut. Selain itu unsur lain yang terkandung dalam senyawa karbon juga dapat diketahui dari gas yang dihasilkan dari pembakaran senyawa karbon tersebut. Untuk lebih andal menentukan unsur karbon dan hidrogen dalam sampel organik, percobaan dapat dilakukan dengan memanaskan sampel organik, yang mengubah C menjadi CO2 dan H menjadi H2O. gas CO2; kertas yang terbentuk dapat dikenali dari air kapurnya yang keruh, sedangkan H2O yang terbentuk dapat dikenali dari kertas kobalt, yang dapat mengubah warna kertas kobalt dari biru menjadi merah muda. Nah, itulah hidrokarbon yang dapat kita simak pada artikel kali ini.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun