Mohon tunggu...
Jejak Pena Yuni
Jejak Pena Yuni Mohon Tunggu... Penulis - Blogger, Buzzer, Culinary, Content Writer

Blogger, Buzzer, Culinary, Content Writer

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kompasiana Blogshop Goes To Campus Bareng JNE di Universitas Udayana - Bali

11 Juni 2015   15:49 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:06 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

JNE dan Kompasiana selama dua bulan berturut-turut mengadakan serangkaian roadshow di 4 kampus dalam 4 kota, yang dikemas dalam “Kompasiana Blogshop Goes To Campus bareng JNE”. Pada tanggal 28 April 2015 lalu, saya berkesempatan untuk mengikuti acara ini di Kampus Universitas Udayana – Bali. Sebuah kesempatan emas yang tidak boleh saya sia-siakan mengingat acara ini dikemas dalam bentuk pelatihan singkat yang bertujuan untuk menyebarkan virus sukses berbisnis online, dengan mengambil tema “Inovasi Strategi Bisnis Di Media Online”.

Acara Kompasiana Blogshop berlangsung sangat singkat namun materi yang disampaikan begitu padat. Bertempat di Gedung Pascasarjana lantai 3 Universitas Udayana, Jalan PB Sudirman Denpasar Bali, acara ini berlangsung hanya dua jam saja. Dimulai dari jam 02.00 WITA dan berakhir pada jam 04.00 WITA. Antusiasme peserta terlihat dengan banyaknya mahasiswa dan kompasianer yang mendaftar menjadi peserta pelatihan ini. Dari jumlah kursi yang disediakan, yaitu 100 peserta untuk mahasiswa dan 50 peserta untuk kompasianer, agaknya memang memenuhi kuota.

Bahkan satu jam sebelum acara dimulai, terlihat barisan peserta yang memadati meja buku daftar hadir. Bukan hanya mahasiswa namun sejumlah kompasianer juga ikut baris untuk mengisi buku daftar hadir sesuai nomor peserta registrasi. Sebuah pemandangan lain yang tak kalah menariknya, adalah gerai “Pesona Nusantara”, sebuah layanan baru dari JNE yang menghadirkan aneka makanan khas Indonesia, juga ramai dikunjungi peserta.

Kesan pertama yang saya tangkap bahwa acara ini bakal dikemas demikian seru, heboh dan luar biasa bermanfaat. Terbukti kekompakan panitia dalam menghandel semua peserta demikian bagus. Mereka mampu mengarahkan para peserta untuk mengikuti step-step mulai dari antri absen, menerima sebuah tas berwarna putih berisi snack, kaos dan brosur, setelahnya dipersilahkan mengambil tempat duduk didalam ruangan. Tepat jam 02.00 WITA, acara pun siap dimulai, karena dalam undangan yang disebarkan secara online, para peserta diharap hadir 30 menit sebelum acara dimulai.

 

Acara dibuka oleh seorang mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Udayana, yang membacakan serangkaian acara dalam Kompasiana Blogshop ini. Pembawa acara juga menyampaikan bahwa selama acara berlangsung, juga diadakan live tweet. Semua peserta berkesempatan untuk mendapatkan beberapa voucher dan sebuah handphone sebagai hadiah utama. Peserta dipersilahkan mengirim tweet ke @JNE_ID dan @Kompasiana dengan hashtag #Blogshop dan #JNE.

Diawal acara, Kompasiana Blogshop ini dibuka dengan sambutan Ketua Umum UKM Akademika Universitas Udayana, Santiya Yokita. Dalam sambutannya, Santiya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada JNE dan Kompasiana yang memberikan kepercayaan kepada Universitas Udayana karena terpilih sebagai satu dari empat universitas yang dikunjungi dalam rangkaian roadshownya. Dia berharap semoga acara ini bermanfaat dan dapat menjalin hubungan yang lebih baik lagi.

Dan acara ini semakin menarik karena menghadirkan para petinggi JNE, asisten manager Kompasiana dan founder Hello Motion yang akan berbagi ilmu disini. Dimulai dari Bapak Andre Vincent Wenas, Chief Human Capital Officer JNE, yang membuka acara ini dengan berbagi dua buah voucher. Dalam kesempatan ini beliau memberikan pertanyaan kepada peserta tentang bisnis online, siapa yang sudah menjalankan bisnis online dan bagaimana hasilnya? Ada dua orang peserta yang berhasil ditunjuk Bapak Andre untuk maju ke depan dan menceritakan bisnisnya. Salah satu peserta itu adalah seorang kompasianer, bernama Sri Rahayu, pemilik bisnis online yang bergerak dalam bidang makanan. Mbak Sri membuat aneka olahan seperti kentang balado, kering tempe, abon lele dan sebagainya yang diberi label MS (Mbak Sri) dan dipasarkan secara online. Setelah dua orang peserta menjelaskan bisnisnya, tibalah penyerahan voucher yang diberikan oleh Direksi JNE, Bapak Johari Zein.

 

Memasuki acara puncak dari Kompasiana Blogshop ini, pembawa acara mempersilahkan mas Nurullah, editor Kompasiana sekaligus Co Founder Komunitas Teplok, untuk menjadi moderator dan memperkenalkan para nara sumber. Ada mas Iskandar Zulkarnain, Asisten Manajer Kompasiana.  Ada mas Wahyu Aditya, founder Hello Motion. Ada juga Bapak Johari Zein, Direksi JNE. Mereka akan akan berbagi pelatihan tentang bagaimana cara berinteraksi dan bijak menggunakan perangkat media sosial termasuk penggunaan blog untuk menopang kegiatan bisnis online.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun