Mohon tunggu...
Yunanda EkaNovelianto
Yunanda EkaNovelianto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswa yang terseret oleh arus takdir

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Edukasi Bela Negara Melalui Media Poster sebagai Bentuk Pengabdian Masyarakat

27 Oktober 2024   16:30 Diperbarui: 27 Oktober 2024   16:33 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Prosesi Wawancara dengan Kepala Sekolah SDN Mangunsari (Dokpri)

Kelurahan Mangunsari, 27 Oktober 2024. Pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu dari contoh upaya yang dilakukan oleh lembaga pendidikan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di negeri ini. Hal ini terealisasikan oleh kegiatan FBS mengabdi yang dilaksanakan oleh Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang jenjang semester tiga. 

Kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa dapat mengaplikasikan kemampuan mahasiswa dengan cara terjun secara langsung di dalam masyarakat. Pada kasus kelompok kami, hal ini dilakukan dengan cara membuat media poster edukatif untuk siswa-siswi SDN Mangunsari.

Pelaksanaan kegiatan dimulai dengan observasi terhadap sekolah dan pelaksanaan wawancara dengan Kepala Sekolah SDN Mangunsari dalam rangka mengidentifikasi kebutuhan nilai karakter bela negara pada siswa-siswi SDN Mangunsari. 

Prosesi Wawancara dengan Kepala Sekolah SDN Mangunsari (Dokpri)
Prosesi Wawancara dengan Kepala Sekolah SDN Mangunsari (Dokpri)

Setelah proses observasi dan wawancara selesai, selanjutnya ditemukan tema yang hendak digunakan seperti: menjaga kebersihan, kesopanan, kesehatan, literasi, dan tidak lupa juga dengan nasionalisme. Pembuatan desain poster dilakukan selanjutnya dengan memadukan desain yang menarik dan dengan kata-kata yang mudah dimengerti oleh pelajar SD. Selain itu, kegiatan ini juga dilengkapi dengan pemberian buku-buku bacaan dalam rangka untuk melengkapi bahan bacaan pada pojok literasi SDN Mangunsari.

Prosesi Penyerahan Buku Bacaan  (Dokpri)
Prosesi Penyerahan Buku Bacaan  (Dokpri)

Kegiatan FBS Mengabdi merupakan bukti konkret dari Universitas Negeri Semarang dan Masyarakat dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Dengan media interaktif seperti poster, para siswa diharapkan dapat menyerap informasi dengan lebih baik.

Prosesi Penyerahan Poster Edukatif (Dokpri)
Prosesi Penyerahan Poster Edukatif (Dokpri)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun