Mohon tunggu...
Safitri Yulikhah
Safitri Yulikhah Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Penulis lepas,

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Benarkah Menjadi Ibu Merelakan Mimpi?

16 Juni 2023   15:58 Diperbarui: 16 Juni 2023   16:09 368
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Inilah mengapa jika anak gagal memenuhi harapan orang tua kekecewaan yang muncul jauh lebih besar. Sebab ada mimpi sang ibu yang turut menyelinap dalam mimpi anak yang ingin diwujudkan. 

Ada pula yang terlalu sibuk berjuang mengurus anak-anak hingga tak lagi punya waktu untuk bermimpi. Pun untuk membantu anak mengejar mimpinya, sebab untuk membuat perut mereka kenyang saja kepayahan. Maka bagi yang demikian memiliki mimpi atau tidak seolah tak jadi soal.

Maka inilah PR besarnya. Bahwa selama ini sebelum menikah kebanyakan pasangan muda belum merencanakan secara detail tentang kehidupan setelah menikah. Mungkin tak ada yang menjelaskan bahwa ketika menikah lalu punya anak ada banyak sekali hal yang berubah. 

Misalnya akankah berhenti bekerja setelah melahirkan? Jika tetap bekerja siapa yang akan mengurus anak? Adakah biaya untuk menyewa pengasuh? Siapkah jika melepas karier yang bisa jadi baru dimulai dan menjadi orang tua?

Hal-hal tadi bisa jadi tidak didiskusikan sebelumnya. Sehingga ketika akhirnya dihadapi solusi yang tampak hanya let it flow, biar mengalir apa ada. Pada akhirnya kebanyakan yang harus menanggungnya adalah perempuan yang kini berubah menjadi seorang ibu. Maka dari itu perbincangan tentang detail yang demikian harus dibicarakan. 

Menemukan mimpi baru

Lantras dosakah ibu yang melupakan mimpinya? Tentu tidak selama mereka merasa bahagia dengan diri mereka. Sebab tak jarang setelah menjadi ibu, ada yang kemudian menemukan mimpi baru. Mimpi yang cukup sederhana yaitu untuk bisa melihat anak-anak mereka tumbuh dengan baik dan bahagia.

Terkadang setelah menjadi ibu passion baru pun bisa ditemukan. Misalnya menjadi seorang pegiat MPASI hingga menjadi koki yang menyajikan makanan sehat untuk keluarga dimana menu-menunya bisa dishare dan tularkan pada ibu lain. 

Makan setelah menjadi ibu, sah-sah saja untuk kembali mengejar mimpi yang selama ini tertunda. Atau bahkan menemukan mimpi baru. Semuanya boleh dilakukan, sebab yang anak butuhkan adalah ibu yang bahagia sehingga jika mengejar mimpi membuat ibu lebih bahagia maka kejarlah. Sebab anak-anak pun akan dengan gembira menyambut kebahagiaan ibu.

Selain itu tak ada salahnya untuk melihat perjuangan Fifi mengejar kembali mimpinya dalam film Kejar Mimpi Gaspol! yang akan tayang pada 6 Juli 2023 mendatang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun