Pada kampung jelekong ini banyak ditemukan lukisan-lukisan yang sangat indah dan unik, selain terdapat lukisan didalam kampung jelekong juga dapat kita lihat banyak  gambar" wayang yang digunakan sebagai papan penunjuk jalan dan juga mengenai keterangan tempat. Disana  dapat kita amati sebelum masuk kewilayah kampung tersebut kita telah disambut oleh lukisan-lukisan yang unik seperti di tempat pangkalan ojek, tempat makan bakso dan beberapa tempat lainnya.
Lukisan tersebut dibut oleh pelukis asal kampung itu tersendiri yang kebanyakan dari pelukis tersebut bermata pencaharian petani tetapi meskipun demikian lukisan-lukisan karya dari petani tersebut banyak laku dipasaran baik itu di indonesia maupun di manca negara.Â
Seiring berjalannya waktu karena kemunculan corona maka pemasaran dari lukisan tersebut menjadi semakin susah karena pergerakan dari para pelukis menjadi terhambat dan banyak juga yang mengalami kerugian dan kembali menekuni pekerjaannya sebagai seorang petani yang menyebabkan kegiatan melukisanya sempat terhenti. Pada kampung jelekong ini kita dapat belajar dari para ahli bagaimana cara melukis yang benar, ketika kita berkunjung ke kampung jelekong ini kita akan diberikan bingkisan berupa peralatan melukis lengkap dengan papan kanvas, pewarna, serta kuasnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H