Mohon tunggu...
Yulianita Taharuddin
Yulianita Taharuddin Mohon Tunggu... -

Lahir di palembang pada tanggal 5 juli 1969, menyelesaikan pendidikan formal di SD Methodist 2 Palembang tahun 1981, SMP Negeri 6 Palembang pada tahun 1984, SMA Negeri 2 palembang tahun 1987 dan S1 di UNSRI pada tahun 1993, sekarang sedang menjalani pendidikan S2 di UNSRI Palembang.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Begadang yang Tak Dilarang

20 September 2013   22:49 Diperbarui: 24 Juni 2015   07:37 139
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ingat lagu Rhoma Irama...Begadang boleh saja...kalau ada perlunya...Nah lho...memang dibolehkan ya begadang...  kalau kita ikut  Diklat Online ini...Ini pengalaman yang tak terlupakan, pertama kali  ikut diklat...ehh yang di ikuti adalah sebuah diklat online, ternyata seru juga, dan menurut saya mungkin lebih seru dari diklat offline. Tugas-tugas yang di kerjakan di sela-sela aktifitas sehari-hari  yang se gudang banyaknya dan  tidak boleh ditinggalkan, memaksa kita untuk menghadapi diklat setelah semua pasukan di rumah tidur pulas.Memang untuk menambah ilmu pengetahuan bisa dilakukan di mana saja, dan kapan saja,

Walaupun dengan mata yang juga sudah lima watt, tapi tetap semangat mengerjakan semua tugas yang diberikan oleh fasilitator, Sering hati menjerit melihat tugas yang seperti tidak pernah akan selesai itu, tapi tetap tidak putus asa menyelesaikannya...kadang melihat hasilnya yang tidak memuaskan ...hati ini terasa putus asa juga....tertidur di atas laptop..dan bangun pagi-pagi, tugas masih belum selesai juga...

Namun semangat timbul tengelam lagi setelah melihat  hasil yang di upload oleh teman-teman lain...waah kok teman-teman pada pinter semua yaa...apalagi setelah ada berita dari fasilitator..bapak ibu, jangan melihat hasil yang sudah diupload oleh teman yang lain, yang penting upload saja pekerjaan yang sudah dihasilkan. jadi semangat lagi deh...nekad saja..walau pun tidak sebagus punya teman-teman ..tetap semangat ..mengupload...

Sering merasa kebingungan ..mana yang harus dikerjakan karena sebelum mengerjakan tugas diharuskan mendownload modul dan membacanya, menonton video pembelajarnnya  untuk melihat contoh-contoh yang dimaksudkan dalam pembelajaran...waduh..semakin banyak tugas yang tertinggal.

Hati yang resah akhirnya   terasa sejuk juga melihat status dari bu Marfuah; bapak ibu yang tidak sempat menyelesaikan pekerjaan terdahulu, tetap fokus pada tugas yang berupa product..bla..bla

Mendownload, mengupload, diskusi di forum dan membuat karya ilmiah semua aktifitas yang  di lakukan di dunia maya, bayangkan semua yang diajak ngobrol belum pernah di kenal dan bertatapan langsung , tetapi bisa akrab ..seakrab teman-teman yang ada didunia nyata..asyik yaa...

Tak terasa dua minggu berlalu sudah... waktu yang ditetapkan oleh diklat online berakhir  sudah walaupun tetap dengan kebijakan fasilitator yang tak henti-hentinya mensuport peserta dengan kebaikan-kebaikan nya,,,memperpanjang pelaksanaan diklat menjadi tiga minggu secara tak resmi. Tetap kangen untuk mengikuti semua aktivitas diklat yang begitu membara... manfaat yang diberikan oleh diklat sungguh luar biasa...semoga ilmu yang diberikan dapat  dirasakan juga oleh semua siswa yang memang menjadi sasaran dalam pendidikan ini. Amin Ya Rabbal alamin...

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun