Guru MTsN 2 Bantul bersama-sama melaksanakan kegiatan pendampingan migrasi data EMIS, Jumat (22/11) di ruang Lab IPA. Kegiatanini merupakan upaya untuk memastikan peoses migrasi data berjalan lancar demi mendukung administrasi pendidikan yang lebih baik. Pendampingan ini dilakukan oleh tim pendukung teknis, yaitu Eka dan Puntas, yang sudah berpengalaman dalam manajemen data pendidikan. Kedua narasumber memberikan panduan langkah demi langkah kepada para guru dan memastikan semua data tersinkronisasi dengan baik.
Isti Bandini, selaku Kepala MTsN 2 Bantul, yang turut hadir dan membersamai dalam kegiatan pendampingan migrasi EMIS, menyampaikan terimakasih kepada para pendamping yang telah memberikan bimbingan dengan sabar dan secara detail. Isti Bandini berharap agar seluruh guru dapat memahami sistem baru ini dengan baik sehingga administrasi madrasah semakin efektif dan efisien. Dengan pendampingan ini, para guru merasa terbantu dan optimis dapat menyelesaikan migrasi data sesuai target waktu yang ditentukan. (nfa)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H