Mohon tunggu...
Yulian Istiqomah
Yulian Istiqomah Mohon Tunggu... Guru - Guru

Seorang Guru Bahasa Indonesia di madrasah wilayah Kementerian Agama DIY yang belajar menjadi penulis.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Beri Sambutan dalam Uji Publik, Etyk Nurhayati Apresiasi Ragam Metode Pembelajaran Guru MTsN 2 Bantul

2 Agustus 2024   17:30 Diperbarui: 2 Agustus 2024   18:01 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Uji Publik Kurikulum menjadi salah satu agenda madrasah yang mendebarkan. Dalam Uji Publik, dokumen kurikulum dievaluasi sebelum dijadikan sumber acuan atau muara dari segala program pengembangan madrasah, baik di bidang akademik maupun nonakademik. Jumat (2/08/2024), MTs Negeri 2 Bantul sukses gelar Uji Publik Kurikulum untuk Tahun Ajaran 2024-2025. 

Uji publik dihadiri oleh penguji utama, yakni Anita Isdarmini, Koordinator Kurikulum dan Kesiswaan Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kemenag DIY. Selain itu, juga dihadiri oleh Ahmad Musyadad, Kasi Dikmad Kemenag Bantul, dan Etyk Nurhayati, Pengawas Madrasah dari Kantor Kemenag Bantul. Tim pengembang kurikulum bersyukur, para tamu undangan seperti Ketua dan pengurus komite, ketua dan pengurus POT, serta perwakilan dari OSIS Matsandaba turut mendukung kegiatan Uji Publik Kurikulum tersebut. 

Di sela sambutannya, Etyk Nurhayati, sempat memberikan pertanyaan spontan pada siswa terkait cara dan metode mengajar yang dilakukan guru MTsN 2 Bantul, yang lantas disambut dengan jawaban spontan dari siswa terkait apa saja yang dilakukan guru saat mengajar di kelas. 

"Alhamdulillah, berarti guru MTsN 2 Bantul telah mengajar dengan beragam metode pembelajaran dan juga memanfaatkan beragam sumber belajar. Jangan lupa untuk menuangkannya dalam modul ajar. Semoga dapat terus ditingkatkan untuk memunculkan pembelajaran berdiferensiasinya," ungkap Etyk yang disambut senyum semangat para guru MTsN 2 Bantul. 

Dalam hal lain, Etyk juga memberikan pujian untuk dokumen kurikulum yang juga telah mendapatkan apresiasi yang baik dari narasumber utama. Visi, misi, tujuan, dan program unggulan telah tertuang dengan baik dan tepat seperti yang diharapkan.  

Selanjutnya, senyum ceria dari seluruh peserta menghiasi akhir acara. Ada kelegaan yang terpancar dari para pendidik Matsandaba yang siap semangat mengawal segala program yang tertuang dalam dokumen kurikulum ini demi meraih asa Matsandaba Ceria Berprestasi. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun