Ikan berkumis kali ini berbumbu pedas manis. Sebelum saya melangkah ke tahapan memasak, terlebih dahulu saya bercerita seputar resep.Â
Sekalipun judulnya bumbu pedas manis, tapi ini menurut porsi saya ya. Level paling bawah. Hehe...
Sebenarnya saya itu suka olahan pedas, tetapi semenjak sakit asam lambung akut, saya mulai membatasi makanan yang menjadi pantangan penderita Gerd.
Sekalipun saya sudah sembuh, tetapi menjaga pola makan lebih utama ketimbang mengobati. Betul apa bener? Lanjuuuttt...
Mabar yuk! Masak bareng, yuk!
Resep Ikan Patin Komplit bumbu Pedas Manis
Bahan utama:
- 1 ekor (500 gram) ikan patin, potong, kerat, cuci bersih
- 1/2 buah brokoli, potong perkuntum kecil, cuci di air yang mengalir, sisihkan
- 1 tangkai sawi hijau, pisahkan bagian pangkal dan daun
- 5 buah cabai merah keriting
- 2 biji cabai hijau keriting, semua dicuci lalu potong 3 cm
- 1)2 buah bawang bombay, iris searah
- 3 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1/2 sdt air jeruk nipis
- 2 sdm minyak zaitun, atau seadanya
- Air secukupnya ubtuk mencuci bahanÂ
- 200 ml air untuk menumis
- Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng ikan
Bumbu pelengkap
- 1 sdt kaldu jamur
- Sepucuk sdt roico rasa sapi
- Secukupnya kecap asin