Lakukan hingga iga terpanggang semua, lalu hidangkan beserta nasi hangat dan sambal acar.
Berikut penampilan iga bakar Kreasi Dapur Yuliyanti, aroma begitu begitu menggoda, apalagi rasanya?
Masyaa Allah, tekstur daging sangat empuk, aroma rempah begitu hangat, tampilan warna begitu menggoda.
Hidangan tersebut cocok disandingkan dengan dengan nasi hangat, sambal dan acar ketimun. Mantap tenan.Â
Saat menyantap menu bersama nasi hangat serta acar timun, hidangan ini terasa enak banget. Tekstur daging pula yang menempel pada tulang iga empuk dan gurih cenderung manis, aroma rempah begitu hangat.
 Jian, pokok-e uenak tenan. Istimewa. Asli. Ora ngapusi alias nggak bohong. Hehe...anak saya melahap dengan riang, bahkan reques lagi dan lagi. Hehe...
Menu di atas cocok dinikmati setiap saat sebagai varian menu keseharian bukan hsnya pada waktu Idul Adha. Hanya saja, saya masak pertama kali di bulaan tersebut. Hehe....
Nah, mudah kan, cara membuatnya? Silakan mencoba ya, pembaca. Salam kuliner.
#ResepIgaBakarEmpuk
#ArtikelFoodie
#KreasiDapurYuliyanti
#Tulisanke-600
#Klaten,09 September2024
#MenulisdiKompasiana