Alhamdulillaahirrabbil'aalamiin. Hari ini, Selasa 12 Maret 2024, keluarga kecil kami dan warga sekitar menjalankan puasa Ramadan.
Bulan Ramadan merupakan bulan yang sangat istimewa bagi umat muslim di seluruh dunia. Di dalamnya banyak keistimewaan yang harus dikejar.
Selain puasa, sebagai muslim akan berlomba-lomba melakukan kebaikan, seperti memperbanyak sedekah, pula menjalankan ritual ibadah sunnah lain selain salat tarawih, dan memperbanyak tadarus(membaca Al-Qur'an) sesuai target.
Target (komitmen) adalah, sesuatu hal kebaikan yang harus dicapai selama rentang waktu yang ditentukan.
Â
Bicara soal target, setiap muslim tentu mempunyai komitmen sendiri-sendiri. Begitu juga dengan penulis. Lantas apa saja yang harus ducapai selama Ramadan?
Â
Berikut target saya di bulan Ramadan 2024:
1.Perbanyak doa dan zikir
2.Qiyamul Lail
3.Tadarus
4.Khatam Al-Qur'an
5.Menjadi Orang yang bermanfaat untuk sesama.
1. Perbanyak doa dan zikir
Sebagai muslim, di tengah padatnya aktivitas keseharian tidak melupakan doa dan zikir.
Doa merupakan bentuk kerendahan hati seorang hamba kepada Allah Swt. Sedangkan zikir menurut guru saya, sebagai perantara atau kendaraan agar doa kita cepat terkabul.
Dan, bulan Ramadan ini merupakan waktu yang lebih baik dari 11 bulan lainnya. Setiap kita tentu mempunyai sesuatu yang diinginkan. Jika berdoa dengan khusuk insyaa Allah akan dikabulkan.
Maka berdoa menjadi cara untuk meminta kepada Allah agar apa yang kita inginkan bisa didapatkan.
2.Qiyamul Lail
Bulan Ramadan merupakan bulan penuh berkah, terdapat amalan khusus, seperti salat tarawih termasuk qiyamul lail yang dikerjakan pada waktu malam hari. Â
3. Tadarus
Alhamdulillah, Allah memberi nikmat sehat di Ramadan tahun ini. Â Sebagai rasa syukur, saya pribadi lebih memperbanyak tadarus (belajar membaca Al-Qur'an) usai salat tarawih berjamaah. Selain itu, usai subuh pun saya manfaatkan untuk membaca khalam Allah.
4.Khatam Al-Qur'an
Menurut alim ulama, Kitab suci Al-Qur'an diturunkan pada bulan suci Ramadan. Momen tersebut dijadikan umat muslim sedunia untuk meng-agungkan khalam Allah. Berlomba untuk mengkhatamkan Al-Qur'an 30 juz selama satu bulan berulang-ulang.
5.Menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain
Bulan Ramadan menjadi waktu yang tepat untuk berbagi. Di hari tersebut, hampir semua muslim memperbanyak melakukan hal kebaikan.
Sebagai contoh, kita memberi seteguk air kepada orang yang berbuka puasa, insyaa Allah pahalanya setingkat dengan orang yang melakukan puasa tanpa mengurangi pahala sedikitpun.
Menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain menjadi impian setiap orang. Tidak memedulikan waktu, atau kepada siapa kebaikan tertuju.
Tentunya akan lebih baik jika di bulan yang penuh berkah ini kita bisa meningkatkan amal ibadah. Insyaa Allah bakal menjadi investasi kelak di akhirat. Aamiin.
Nah, itulah target saya di bulan Ramadan tahun 1445 Hijriyah ini. Semoga Allah mengampuni dosa-dosa kami, dan menjadikan amal ibadah ini sebagai kebaikan yang sebenarnya. Semoga kita semua esok hari menjadi insan yang lebih baik. Aamiin.
#TargetkuuntukRamadan2024
#RamadanBercerita2024
#RamadanBercerita2024Hari 2
#ArtikelYuliyanti
#Klaten,12 Maret2024
#Tulisanke-556
#MenulisdiKompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H