Bahan bumbu iris
- 6 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah, semua diiris tipis, sisihkan
Bahan bumbu pelengkap
- 3 lbr daun salam
- 1 btg sereh, ambil bagian putihnya
- 3 cm jahe, kupas, memarkan
- 3 cm lengkuas
- 3 butir asam kandis( saya pakai yang biasa)
- 1 sdm kaldu jamur
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt kecap asin
- Gula merah secukupnya
- Sejumput garam
- 350 ml air rebusan ayam. Atau sesuai selera.
1. Cara merebus ayam.
1. Didihkan air dalam panci, kemudian masukkan ayam. Rebus hingga keluar buih kecokelatan. Buang buihnnya.
2. Selanjutnya siapkan bumbu, masukkan irisan bawang putih terlebih dahulu. Kemudian bawang merah serta bumbu lainnya. Tutup panci, rebus selama 10 menit. Matang, angkat, tiriskan. Setelah dingin suwir-suwir dan sisihkan.
Cara Merebus Buncis
1. Masak air hingga mendidih, masukkan buncis yang sudah dipotong. Rebus selama 3-5 menit supaya aroma wengur dalam buncis hilang. Angkat tiriskan. Seperti gambar di atas.