Mohon tunggu...
Yuliyanti
Yuliyanti Mohon Tunggu... Wiraswasta - Yuli adja

Yuliyanti adalah seorang Ibu Rumah Tangga memiliki kesibukan mengurus bisnis keluarga, Leader paytren, Leader Treninet. Sebagai penulis pemula telah meloloskan 7 antologi. Penulis bisa ditemui di IG: yuliyanti_leader_paytren Bergabung di Kompasiana 20, Oktober 2020

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Bayam Kulub Pendamping Nasi Hangat, Nikmatnya Begitu Meresap

17 Maret 2022   21:15 Diperbarui: 19 Maret 2022   09:31 1565
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilusteasi https://www.alodokter.com/mengolah-manfaat-bayam-menjadi-hidangan-sehari-hari

"Dalam membuat resep kesederhanaan, harapan saya bakal memberikan kenyamanan hati yang abadi." Oleh Yuliyanti.


Suatu ketika, penjual sayur mendadak libur. Padahal saya tidak mempunyai stok bahan selain bayam dan cabai.

Kemudian saya bilang kepada suami, bahwa menu santap pagi kali ini hanya ada bahan sayur bayam.

Suami pun menjawab, "Lauk sambal juga nggak apa-apa." Syukurlah, beliau nrimo, dan tidak neko-neko.)**

Makanya saya membuat resep bayam kulub.

Di tempat saya menu kulub adalah, sayuran yang direbus dengan sedikit garam. 

Kemudian dihidangkan dengan baluran kelapa parut seperti urap, atau bisa juga  cocolan sambal.

Tetapi ketika pagi, suami tidak mau menyantap yang super pedas.  Jadi, sambal terasi jadi pilihan hati. 

***


Bila mengingat bayam, ingatan kembali melayang pada masa-masa silam, ketika menyuapi Naknang dengan sayur bayam.

Setiap sesendok suapan, saya sembari bercerita dan memeragakan kekuatan Popeye pelaut yang gemar makan bayam. 

Kisah Popeye setelah menyantap bayam, ia akan mendapatkan kekuatan yang dahsyat, hingga mampu mengalahkan penjahat.

Dengan sedikit bercerita selain mentransfer ilmu pada Naknang, ia juga mau menyantap dengan lahapnya. Masa-masa itu begitu menyenangkan.

***

Apakah Anda pernah mengalami kisah serupa?

Hanya mempunyai stok bayam atau sayuran lain dan cabai di rumah?Jangan takut, dibuat kuluban aja.

Kuluban merupakan makanan tradisional bisa dibilang(Saladnya Jepara) teknik memasak dengan dikukus atau direbus. Wikipedia.

Ilusteasi https://www.alodokter.com/mengolah-manfaat-bayam-menjadi-hidangan-sehari-hari
Ilusteasi https://www.alodokter.com/mengolah-manfaat-bayam-menjadi-hidangan-sehari-hari


Bayam salah satu jenis sayuran hijau yang ditanam dan dikembangkan di Asia, termasuk Indonesia. Sayuran tersebut tidak hanya nikmat dan baik ketika dikonsumsi orang dewasa.

Namun sangat dianjurkan untuk bayi, anak-anak, dan ibu hamil, hingga lansia.

Bayam dikenal sebagai sayuran rendah kalori tetapi kaya serat, ini yang menjadikannya sebagai salah satu pilihan sayur untuk diet.

Selain rasanya nikmat, bayam mengandung berbagai nutrisi, di antaranya: Vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, dan Vitamin E
(Magnesium, Zat besi, Asam folat
Kalsium, Kalium) Selengkapnya simak di sini.

Baiklah, izinkan saya berbagi resep cara membuat bayam kulub yang nikmat lagi meresap.

Mabar, yuk! Masak bareng yuk!

Bayam Kulub Pendamping Nasi Hangat, Nikmatnya Begitu Meresap.

Bahan utama:

  • 2 ikat bayam 
  • 1 sachet bumbu bakso mama suka
  • Air secukupnya untuk merebus
  • Sejumput garam

Cara mengolah:

Cara mengolah bayam kulub. Dokumen yuliyanti
Cara mengolah bayam kulub. Dokumen yuliyanti

Pertama: Potong bayam sesuai selera. Sertakan tangkai muda, dan cuci bersih di air(1&2) yang mengalir agar kotoran tanah yang menempel larut. Setelah bersih, sisihkan.

Kedua: Rebus air hingga mendidih, selanjutnya masukkan bayam. Bubuhkan bumbu bakso (3&4) lalu aduk bayam supaya empuk merata. Tapi jangan sampai mblodrok(teksturnya lembek)

Ketiga: Setelah matang, angkat dan tiriskan (5). Sajikan dengan cocolan sambal.

Alhamdulillah, bayam kulub sudah matang, siap disantap. Ambil nasi hangat, tambahkan bayam dengan cocolan sambal. Hmmm enak dan lezat lho, pembaca.

Rasa bakso dalam sayuran begitu meresap, ditambah sambal terasi yang memikat. Masyaa Allah, benar-benar nikmat. 

Mungkin bagi pecinta pedas, tingkat kepedasan masih kurang. Olahan akan tambah maknyus bila pendamping bayam adalah sambal bawang. 

Bakal jadi penambah imune tubuh. Mantap surantap. Enak tenan pokok-e.

Mungkin Anda bertanya-tanya, kok bisa, olahan bayam dan sambal terasa begitu nikmatnya?

Ya, apapun olahan itu, bila kita menikmati sepenuh hati,  maka tidak ada nikmat yang melebihi menu lain.

Bukankah sederhana bukan berarti tidak berkualitas?

Sebab, banyak olahan biasa menjadi istimewa karena kesederhanaan dan cita rasa. Seperti halnya kelezatan serta manfaat dalam bayam.

Sekian dari saya, semoga bermanfaat. Semoga sehat selalu dan salam kuliner.

Baca juga resep pilihan lainnya:

"Resep Bobor Bayam, Kecambah Delai, Praktis dan Segar untuk Santap Siang" 

#ResepBayamKulubPendampingNasiHangatNikmatnyaBegituMeresap

#Kreasidapuryuliyanti

#Tulisanke-287

#Klaten, 17 Maret 2022

#MenulisdiKompasiana

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun