Sedih?
Enggak, sih. Resep tersebut bertebaran di mana- mana, kan? Kita bisa menelusurinya dengan mudah.
Akan tetapi saya tidak sabar, mencari penelusuran, karena ingin segera membuatnya mumpung cuaca lagi mendukung alias lagi terik.
Sekilas urutan resep masih tersimpan dalam ingatan, maka sesegera saya siapkan bahan yang ada di kulkas.Â
Dalam membuat sop buah ini sedikit berbeda, tentunya sesuai selera saya. Serta memanfaatkan bahan-bahan yang ada.Â
Beberapa hari lalu ibu, adik serta seorang kawan memberi buah mangga. Diantaranya buah mangga harum manis tak berserat.
Pas banget, kan?Â
Tinggal menambahkan beberapa bahan lain seperti buah naga, anggur, avokad (alpokat) KBBI. Â Serta manisan kolang-kaling dan puding mutiara santan.
Baiklah, mari kita eksekusi resepnya.
 Mabar yuk! Masak bareng, yuk!
Yuk, Membuat Sop Buah Saus Santan ala Aku.