Sebab, segala sesuatu tidak selamanya berjalan sesuai yang kita harapkan. Ada kalanya masa jatuh dan bangun mengiringi langkah kehidupan.
Kesabaran serta ketahanan mental sangatlah penting. Jika hanya pintar tetapi tidak tangguh, maka seseorang tidak akan bertahan lama menjadi penulis.Â
***
Mengenal Joko Pinurbo
Tiba saatnya beramah tamah serta bedah buku terbaru Jokpin, Kabar Sukacinta.
Joko Pinurbo adalah seorang penyair yang karya-karyanya mampu menjangkau khalayak.Â
Beliau menunaikan ibadah puisi sejak SMA, penyair kelahiran 11 Mei 1962 lebih terkenal dengan sebutan Jokpin. Kiprahnya membuahkan beberapa buku puisi, di antaranya;
Celana, Selamat Menunaikan Ibadah Puisi, Surat Kopi, Buku Latihan Tidur, Perjamuan Khong Guan, Salah Piknik, dan sepotong Hati di Angkringan.
Berbagai penghargaan pun telah beliau terima antara lain:
Hadiah Sastra Lontar(2001), Tokoh Sastra Pilihan Tempo(2001,2012), Penghargaan Sastra Badan Bahasa(2002,2014), Khusala Sastra Khatulistiwa(2005,2015)
The S.E.A. Write Award atau penghargaan Sastra Asia Tenggara(2014), Anugerah Kebudayaan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta(2019), dan Buku Akik Award(2020), Puisi-puisi dalam buku Kabar Suka cinta ini ditulisnya pada tahun 2021 dan diterbitkan dalam rangka Satu Abad Penerbit dan Percetakan Kanisius.
Acara Penutup Bincang Buku bersama Jokpin