Mohon tunggu...
Yuliyanti
Yuliyanti Mohon Tunggu... Wiraswasta - Yuli adja

Yuliyanti adalah seorang Ibu Rumah Tangga memiliki kesibukan mengurus bisnis keluarga. Sebagai penulis pemula telah meloloskan 7 antologi. Penulis bisa ditemui di IG: yuliyanti_yuli_adja Bergabung di Kompasiana 20, Oktober 2020

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Langkah Aman Belanja Online, 9 Tips yang Harus Diperhatikan

19 Mei 2021   16:11 Diperbarui: 19 Mei 2021   17:10 298
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Langkah Aman Berbelanja Online, 9 Tip yang Harus Diperhatikan


Hai, apa kabar Pembaca Kompasiana yang berbahagia nan baik hatinya!

Apa kabarnya hari ini? Masih bertandang ke tempat sanak saudara, atau sudah beraktifitas seperti sedia kala?

Nah, apapun aktifitas yang Anda jalani sekarang, semoga tetap terjaga stamina dan protokol kesehatan, agar kita semua bisa mencegah meluasnya penyebaran Miss Covid-19 ini. Doa dan harapan semoga pandemi segera pergi dari bumi pertiwi, aamiin.

Kalau bicara soal pandemi, kita mengulang kejadian beberapa bulan terakhir saat zona belum aman. Segala bentuk aktifitas dari mengajar, kerja kantoran pun dilakukan dari rumah. Segala upaya dilakukan untuk mencegah penularan virus tersebut.

Seperti di tempat saya akhir-akhir ini, khususnya menjelang Idul Fitri beberapa hari lalu, hampir semua pusat pembelanjaan ramai dikerumuni orang. Saya pun lebih memilih belanja di toko yang sepi atau lebih memilih Belanja Online.

Sahabat, ngomong soal belanja, siapa yang suka berbelanja dengan cara offline atau online? Atau mungkin Anda malah takut untuk berbelanja dari rumah?

Jangan takut ya, saya akan berbagi Tips aman berbelanja online. Berikut yang saya rangkum saat mengikuti pembelajaran daring bersama beliau, Kak Siva Faoziah Fadillah. Nah, apa saja tipsnya? Yuk kita ulas bersama.

Kelebihan atau manfaat belanja online ini lebih efisiensi waktu dan tenaga, itu bagi saya pribadi. Karena kepadatan kerja pun kesibukan mengurus rumah tangga dengan segala aktivitas. Maka, Belanja Online menjadi solusi.

Bermodalkan kuota kita bisa membeli barang yang diinginkan, tapi tak meninggalkan pekerjaan. Pokoknya, selagi masih ada kuota jemari bisa menari ke sana-kemari mencari marketplace yang menjual pernak-pernik kebutuhan yang kita inginkan. Yuk kita berselancar memilih tips Aman Belanja Online.

Berikut langkah-langkahnya.

1. Mengetahui Kebutuhan Kita. 

Kenalilah kebutuhan yang akan kita beli. Hindarilah diskon atau promo barang yang tidak kita inginkan. Bisa pula membuat daftar belanja. Contoh, misal tujuan semula mau beli baju, kemudian di marketplace ada promo Kompor Gas yang menggiurkan. Eit, jangan tergoda.

Bila barang tersebut di rumah masih ada stok dan masih bagus pula. Maka jangan membelinya, karena hanya akan menumpuk tidak terpakai lama atau sia-sia.

Jangan lupa untuk menengok di olsop lain, apakah kriteria baju yang akan kita beli kwalitas sama atau tidak, harga lebih murah atau lebih mahal. Bandingkan dengan beli secara offline, kalau kwalitas sama, harga pun jauh lebih murah, maka lanjutkan saja belanjanya.

2. Memilih E-Commerce

Bagaimana kita bisa memilih e-commerce atau situs belanja yang aman dan terpercaya lewat internet yang menjual produk original(asli)Kita pun bisa mengakses lewat instagram atau pun facebok. Dengan cara lihat ulasan dan rekomendasi situs belanja online e-commerce- yang ingin Anda kunjungi itu(Trusted) terpercaya atau tidak.

Bisa juga menggunakan bantuan google atau teman untuk mengetahui e-commerce tersebut. Jangan sampai kita mendapat discon atau hanya bayar ongkir saja, namun barang tidak sampai. Kalau pun datang hingga waktu sampai 5 bulan ke depan dengan kwalitas barang yang berbeda.

- Pilih e- commerce yang bisa memberikan barang original pelayanan terbaik dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

3. Memilih Produk

Dalam memilih produk kita harus pandai-pandai memilih kwalitas tersebut. Bandingkan produk yang dijual di situs online dengan tempat lain. Biasanya mereka menjual barang yang sama, harga pun beda tipis. Kita harus teliti memilih produk yang bisa memuaskan hati.

  • Cara memilih produk atau kwalitas berdasarkan deskripsi. Manfaatkan, deskripsi, spesifikasi pun review dari pembeli lainnya.

produk pun harus bandingkan dengan harga pasar, apakah jauh lebih murah atau malah sebaliknya.

Pastikan barang yang kita pesan sudah ready(Open PO stoknya ada). Jadi tidak P O/ (pree- order). Karena kita akan menunggu lama, karena barang yang kita pesan masih belum selesai untuk diproduksi atau masih di tempat supplier.(harmony.co.id)

Manfaatkan discon atau potongan harga yang ditawarkan situs tersebut. Sebenarnya ini untung-untungan buat kita. Yang terpenting harga final yang harus kita bayar sesuai dengan kriteria barang.

4. Memilih Penjual

Ilustrasi gambar bidik layar (dokpri)
Ilustrasi gambar bidik layar (dokpri)


Pilihlah penjual di situs belanja online yang terpercaya, atau yang Best sealler (penjual terbaik) pun yang star sealler (penjual yang aktif dan baik) Kemudian lihat ulasan dan manfaatkan berbagai ulasan pembeli lain. Seperti foto di atas, hasil beli online di shopee.

- Pilih penjual yang terpercaya dengan melihat ulasan dari pembeli lain. Misalnya ada yang beli gamis, kemudian pembeli memberi ulasan penilaian bahwasanya barang bagus, datangnya tepat waktu dan lain-lain.

- Jangan lupa melihat rating atau riwayat dan respon penjual.

5. Cara Memilih Kurir

Perlu kita ketahui bahwa sekarang ini banyak penawaran layanan pengiriman barang secara Instant(pengiriman cepat) sehari maximal dua jam setelah penjual request Pickup( berlaku untuk pengiriman sebelum pukul 16:00 WIB, Grab.com) 

Bahkan ada yang besuk atau selang dua hingga tiga hari bisa pula hingga seminggu lebih. Tarifnya pun juga berbeda-beda, sesuaikan dengan kantong kita mahal atau murah. Pastinya makin jauh akan semakin mahal.

- Layanan yang diberikan oleh ekspedisi dan mengenai ulasan rating pelayanan, bisa dijadikan pilihan. Jangan sampai kita beli barang tapi barang yang kita tunggu takdatang, ekspedisi menunda pengiriman apa tidak? Kalau bisa layanan ini dihindari saja.

- Fasilitas free ongkir manfaatkanlah saat berbelanja online yang diberikan situs online tersebut.

6. Memilih Cara Pembayaran

Bagaimana cara memilih pembayaran yang aman nih, sekarang ini kan banyak sekali ya, layanan pembayaran yang ditawarkan oleh situs online. Fasilitas pembayaran e- commerce yang ditawarkan bisa  lewat mercant, bisa pula lewat mini market atau ATM bersama.

- Pilih jenis transaksi yang memudahkan kita untuk membayar, pilih tempat yang mudah dijangkau. Bertransaksi yang aman, misal melalui mini market terdekat atau pun virtual account yang sangat mudah dan aman. 

Atau bisa juga lewat Cash One delivery(COD) yaitu bayar di tempat setelah barang yang dipesan kita terima. Namun, kita harus siapkan uang pas saat mau membayar pesanan tersebut. (dikutip laman resmi shopee)

- E- Commerce, cek nomor rekening yang akan ditransfer aman apa tidak, pernah nggak dilaporkan orang lain karena sesuatu hal, nah kita harus jeli dan berhati-hati.

- Pastikan nominal transfer sesuai dengan total dari pembelanjaan  kita, jangan sampai kita bayar lebih. Transfer sesuai dengan kesepakatan harga, seandainya harus transfer lebih tanyakan dengan detail kepada penjual.

Pun jangan sekali-kali memberi nomor rekening pribadi kita ke sembarang orang. Karena kita harus hati-hati. Bisa perlu batalkan pembelian bila sampai mengarah unsur penipuan.

7. Menerima Barang

Dalam hal menerima barang, cek kembali barang yang sudah kita terima.

- Jangan lupa cek kondisi barang, misal baju yang dipesan semuala merah kok jadi dikirim hijau, size sama apa tidak, jika barang tidak sesuai pesanan kembalikan ke kurir.

- Jangan terima barang apabila barang tidak sesuai dengan pesanan.

- Catatlah nama kurir yang mengantar barang kemudian sampaikan kepada pihak yang terkait.


8. Memberikan Testimoni.

Mengapa harus memberikan testimoni? Lalu bagaimana caranya?  Tenang, mudah kok.

Setiap kita belanja online, pasti ada pengalaman yang menyenangkan atau sebaliknya. Sangat puas tidaknya dengan pelayanan penjual situs tersebut. Begitupun sebaliknya, sebagai penjual ingin mendapatkan penilaian.

- Beri ulasan tentang barang yang kita terima secara jujur atau menurut kriteria kita.

-Bagaimana pula kita memberi tanggapan kepada pembeli lain.

-Beri rekomendasi kepada pembeli lain dengan menulis untuk memberi ulasan tentang situs belanja online tersebut.

9. Menjadi Pelanggan yang Cerdas.

Mengapa harus jadi pelanggan cerdas, dan bagaimana untuk menjadi seperti yang saya tulis? Nah, ini dia jawabannya. Langkah penting Belanja Online,  ada beberapa tips-tips agar jadi pelanggan cerdas.

- Jangan mudah tertipu dengan promo atau potongan harga yang belum tau kejelasannya. Ada baiknya gunakan voucher atau cashback bisa juga perlu googling dulu, untuk mengetahui market place mana yang mengadakan promo atau memberikan cashback mengurangi harga beli tentunya sangat menguntungkan, bukan?

- Jangan lupa cek produk yang akan kita beli.

- Pastikan keranjang online pas atau sesuai dengan kebutuhan uang kita. Jangan sampai beli barang yang tidak kita butuhkan, kan jadi sia-sia. Sayang, bukan?

Nah, Sahabatku itulah 9 tips langkah aman belanja online, semoga bermanfaat untuk Anda semua. Sekian dari saya, salam hangat penuh cinta Yuliyanti, selamat  ber- Belanja Online, ya.

Tulisan ke-106. Klaten 19 Mei 2021

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun