Ya, di bulan ini kita dianjurkan untuk banyak melakukan ibadah, baik kepada Allah SWT maupun pada sesama manusia.Â
Ibadah kepada Allah  seperti memperbanyak sholat sunnah  atau taddarus, sedangkan pada sesama manusia seperti  seperti memberikan takjil di masjid, memberikan sedekah pada sesama dan lainnya.Â
Melakukan berbagai macam ibadah mengharuskan kita melakukan interaksi secara langsung dengan sesama.
Menjalankan banyak ibadah juga berarti kita berusaha mengisi waktu luang kita untuk hal hal yang bermanfaat, hal tersebut otomatis akan banyak mengurangi waktu kita dalam  bermedsos.
Akhirnya menggunakan media sosial adalah sesuatu yang tak bisa dihindari. Tapi menggunakan secara bijak adalah sangat penting.Â
Menggunakan medsos secara bijak akan memperbaiki interaksi sosial kita dan pada akhirnya membuat hubungan kita dengan sesama lebih sehat,  baik  secara sosial maupun emosional.
Jangan sampai terlalu banyak bermedsos membuat yang dekat jadi terasa jauh seperti apa yang saya alami di atas.
Semoga bermanfaat, salam Ramadhan:)
Bacaan :