Mohon tunggu...
Yuli Anita
Yuli Anita Mohon Tunggu... Guru - Guru

Jangan pernah berhenti untuk belajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Mari Bersenang-senang dengan Matematika

6 Februari 2024   19:39 Diperbarui: 6 Februari 2024   19:55 689
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 Satu cara untuk mengembalikan mood siswa agar kembali konsentrasi saat pembelajaran adalah dengan melakukan ice breaking. 

Ice breaking bisa dilakukan dengan menyanyi atau game ringan sehingga suasana belajar menjadi lebih segar dan siswa siap untuk menerima materi. 

Hal yang perlu diingat adalah pelaksanaan ice breaking tetap perlu dibatasi, dan jangan sampai kita lupa pada tujuan pembelajaran kita. 

3. Praktik di luar kelas

Pembelajaran kesebangunan segitiga, mengukur panjang bayangan, dokumentasi Eriska
Pembelajaran kesebangunan segitiga, mengukur panjang bayangan, dokumentasi Eriska

Ada kalanya kita perlu melakukan pembelajaran di luar kelas. Banyak manfaat yang bisa diambil dari pembelajaran di luar kelas. Di samping memberikan suasana yang lebih segar, pembelajaran di luar kelas membuat materi matematika lebih bermakna. 

Melalui praktik di luar kelas konsep-konsep matematika bisa dipraktikkan langsung untuk mengatasi berbagai masalah nyata di sekitar kita.

Contoh pembelajaran di luar kelas adalah mengajak siswa mengukur tinggi suatu obyek dengan menggunakan klinometer seperti contoh di atas.

Praktik mengukur jarak pengamat dan obyek, dokumentasi pribadi 
Praktik mengukur jarak pengamat dan obyek, dokumentasi pribadi 

Praktik di luar kelas juga pernah saya lakukan saat pembelajaran statistika. Dalam pembelajaran itu kami berkolaborasi dengan UKS untuk mengukur  berat dan tinggi badan siswa. 

Data yang terkumpul kemudian digunakan untuk mencari ukuran pemusatan data yaitu mean, median dan modus.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun