Peringatan Hari Kartini dan Penguatan Literasi
Dalam peringatan Hari Kartini tahun ini, Â sekolah kami mengadakan kegiatan membuat puisi, Â menggambar poster dan komik.
Melalui poster, Â puisi dan komik diharapkan siswa bisa mengekspresikan buah pikiran mereka berkenaan dengan Peringatan Hari Lahir Ibu Kartini.
Oleh tim literasi, poster, Â komik dan puisi akan dibukukan sebagai langkah untuk mewujudkan satu program literasi sekolah yaitu One Class One Book, juga nantinya juga akan disertakan dalam lomba KIPP (Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik).
Dalam kegiatan pagi ini tampak talenta-talenta yang selama ini belum ditampakkan siswa. Â Ada yang dalam waktu kurang dari satu jam sudah bisa membuat beberapa bait puisi, demikian juga membuat rancangan sebuah komik yang apik.
Peringatan hari Kartini juga ditandai juga dengan pembuatan video ucapan selamat Hari Kartini dari semua bapak/ibu guru dan karyawan untuk diupload di channel youtube SMP Negeri 3 Malang.  Â
Siswa juga merayakan kegembiraan dengan cara mereka. Â Lapangan volley tak henti-hentinya dipakai siswa untuk berfoto ria bersama-sama.
Lepas dari semua itu, Hari Kartini bukan sekedar berkebaya atau berbusana daerah.  Makna yang lebih mendalam adalah bagaimana meningkatkan kualitas perempuan agar mampu berkiprah dalam pembangunan sesuai kodratnya.