Mohon tunggu...
Yuli Anita
Yuli Anita Mohon Tunggu... Guru - Guru

Jangan pernah berhenti untuk belajar

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Pondok Ramadan dan Pondok Kasih dalam Bingkai Wawasan Kebhinekaan Global

8 April 2022   20:47 Diperbarui: 8 April 2022   20:49 1389
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wawasan Kebhinekaan global memiliki prosentase nilai terendah dibanding yang lain, Sumber gambar: Kemdikbud

Mereka yang bukan saudara dalam iman, adalah saudara dalam kemanusiaan. ( Ali bin Abi Thalib)

Negeri kita Indonesia terdiri atas beraneka ragam suku bangsa, ras, agama, budaya dan bahasa. Banyaknya perbedaan tersebut akan bisa menjadi potensi yang sangat menguntungkan jika kita mau menjaga dan memanfaatkannya, namun akan menjadi pemicu perpecahan jika kita tidak pandai menjaganya.

Mengingat hal tersebut, penting ditanamkan karakter wawasan kebhinekaan global pada siswa.

Kebhinekaan global adalah salah satu karakter dari profil pelajar Pancasila. Wawasan untuk menghormati keberagaman atau toleransi terhadap berbagai perbedaan.

Ada enam karakter pelajar Pancasila yaitu percaya dan taqwa pada Tuhan yang Maha Esa, gotong royong, kreativitas, wawasan kebhinekaan global, nalar kritis dan kemandirian.

Menurut data Rapor Pendidikan Indonesia, wawasan kebhinekaan global mempunyai prosentase yang  paling rendah dibanding karakter yang lain (Sumber: Kemdikbud).

Wawasan Kebhinekaan global memiliki prosentase nilai terendah dibanding yang lain, Sumber gambar: Kemdikbud
Wawasan Kebhinekaan global memiliki prosentase nilai terendah dibanding yang lain, Sumber gambar: Kemdikbud
Maknanya pemahaman siswa terhadap segala perbedaan yang ada di sekitar mereka, juga cara menyikapi perbedaan itu masih sangat kurang. Karenanya  perlu dilakukan pembinaan terus-menerus pada siswa tentang wawasan ini.

Di bulan Ramadan ini satu cara untuk menanamkan wawasan kebhinekaan global dan toleransi beragama pada siswa, sekolah kami mengadakan kegiatan Pondok Romadan dan Pondok Kasih.

Pondok Ramadan dilaksanakan oleh semua siswa beragama Islam, Pondok Kasih di sekolah diikuti semua siswa Kristen dan Katholik, sementara siswa Hindu mengadakan Pondok Kasih secara daring.

Kegiatan luring ini disambut dengan begitu antusias oleh siswa maupun orang tua. Terbukti banyak orang tua yang hadir ke sekolah untuk sekedar mengantar putera-puterinya atau memberikan sumbangan makanan untuk berbuka bersama.

Tentang Pondok Ramadan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun