Mohon tunggu...
Yuli Anita
Yuli Anita Mohon Tunggu... Guru - Guru

Jangan pernah berhenti untuk belajar

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Gerakan Penanaman Pohon Pulai, Menguatkan Karakter Cinta Lingkungan dan Mendukung Net Zero Emissions

17 Oktober 2021   09:56 Diperbarui: 17 Oktober 2021   10:01 1028
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pohon pulai, Sumber gambar: HutanKita.com

Tidak hanya daunnya, bahkan bunga, getah dan batang pohon ini bisa dimanfaatkan untuk pengobatan. Apa saja manfaat pohon pulai bagi kesehatan?

1. Anti diabetes

Ekstrak daun pulai bermanfaat sebagai antidiabetes karena mengandung  betulin dan lupeol asestat yang mampu menurunkan kandungan gula darah dan menjaga kesehatan pankreas.

2. Anti kanker

Pada daun pulai terdapat alkaloid dan triterpen yang bisa mematikan sel kanker dan meningkatkan pertahanan tubuh.

3. Anti bakteri

Kulit batang pulai banyak mengandung  butanol yang dapat menghambat bakteri strain M. Tuberculosis (TBC). Juga terdapat 70 jenis senyawa alkaloid pada daun pulai yang mampu menghambat serta membunuh bermacam-macam bakteri yang berbahaya bagi kesehatan.

4. Sebagai antioksidan

Antioksidan adalah senyawa yang mampu menangkal radikal bebas sehingga menjaga kesehatan sel.Kandungan antioksidan yang terdapat pada daun, batang, dan getah pohon pulai, efektif dalam menangkal radikal bebas.

Dalam pengolahannya, bagian-bagian dari pohon pulai dapat dibuat menjadi minyak esensial, tonik, rebusan, perasan, bubuk ekstrak, serta pasta sebelum digunakan untuk pengobatan.

Walaupun demikian, segala manfaat pohon pulai ini masih harus diteliti lebih lanjut untuk benar-benar memvalidasi khasiatnya bagi tubuh manusia. Juga harus diberikan informasi mengenai efek sampingnya sehingga pohon ini tidak dikonsumsi secara sembarangan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun