Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) produktif merupakan sifat yang dimana mengahasilkan, mendatangkan dan menguntungkan.Â
Dalam arti kata lain yang lebih mudah di mengerti produktif adalah suatu kegiatan atau aktivitas seseorang yang hidupnya menghasilkan sesuatu keuntungan dari kegiatan atau aktivitas yang seseorang itu lakukan.
Ketika seseorang memiliki sikap yang produktif maka Ia akan menghasilkan banyak keuntungan dalam hidupnya, sementara jika seseorang yang memiliki sikap konsumtif Ia akan menghasilkan kerugian dalam hidupnya karena sifatnya adalah membeli barang atau menggunakan jasa yang tidak diperlukan. Kedua sifat ini memiliki sifat yang berbanding terbalik.
Produktif memiliki definisi yang dimana jika sikap seseorang yang memiliki konsep hari ini harus lebih baik dari hari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini.Â
Dalam produktivitas memiliki istilah yang pada umumnya juga sering digunakan dalam berbagai macam kegiatan suatu produksi untuk menilai tingkat efisiensi yang terjadi antara input dan output dalam diri seseorang.
Melihat keadaan sekitar kelompok usia produktif saat ini sendiri rata-rata berusia dari sekitar 15-35 tahun. Dan dilihat juga jumlah kelompok tersebut akan terus bertahan untuk ke depannya. Bahkan, di tahun-tahun berikutnya nanti jumlah kelompok usia mudah bisa melonjak naik.
Berada di usia muda merupakan dimana masa keemasan dalam seseorang untuk membangun karier dan kesuksesan dalam hidupnya. Sebagai anak muda pasti juga ingin bisa sukses atau memiliki kesuksesan dan hidup berkecukupan sampai di hari tua nanti.Â
Sebab itu dimana dalam masa muda ini harus diisi dengan berbagai macam hal atau kegiatan aktivitas yang mendukung itu semua.Â
Termasuk juga dalam menjadi produktif, karena dalam usia muda adalah masa dimana yang paling tepat untuk bisa mengupayakan semua seluruh potensi dalam diri seseorang.
Untuk menjadi produktif dimasa sekarang sangat mudah, dan tentu saja banyak jalan dan jenis untuk memulai produktif.Â
Dimasa sekarang dalam keadaan saat pandemi yang terjadi akibat Covid-19, dilihat banyak sekali orang-orang yang produktif di rumah terutama melalui internet atau media sosial. Banyak yang kita ketahui bahwa kita berada di jaman modern dimana jaman yang memiliki teknologi yang lebih maju dan canggih.
Melalui jaman yang teknologinya canggih ini membuat orang-orang memberikan banyak ide-ide yang kreatif dan unik untuk menjadi lebih produktif lagi.Â
Hal itu dimulai dan dilakukan dari anak-anak muda jaman sekrang atau generasi jaman sekarang. Salah satunya membuat konten di media sosial seperti video di youtube, podcast berbagi cerita atau sharing-sharing, live streaming di media sosial, dan lain-lainnya.
Tidak hanya dalam membuat konten di dunia internet atau media sosial, terlepas dari itu jaman sekarang banyak sekali anak-anak muda yang memulai bisnis kecil-kecilan, menciptakan sesuatu hal yang bermanfaat dan juga memulai belajar investasi yang hingga membuat lebih produktif.Â
Atau dengan kata lain di masa pandemi ini atau di jaman sekarang ini banyak sekali anak-anak muda yang memulai belajar sesuatu yang menghasilakan atau membuat mereka lebih produktif.
Namun jika ingin produktif yang menghasilkan ada hal-hal kecil yang harus kita lakukan untuk mendukung kita lebih aktif dan konsisten. Hal-hal itu misalnya tidur teratur, olahraga yang teratur, mengatur waktu yang baik dan intinya bisa mengatur pola kehidupan yang baik dan konsisten.
Hal yang pertama adalah membuat jadwal atau "To Do list" hal ini penting di lakukan agar kita tau apa aja yang harus kita kejar dan lakukan. Langkah kedua yaitu membuat prioritas yang dimana hal apa yang harus kita lakukan deluan dan yang kita fokuskan.Â
Langkah ketiga yaitu pengaturan waktu untuk melakukan apa yang menjadi prioritas kita, contohnya dalam jangka waktu berapa lama untuk kita mencapai prioritas atau target kita.Â
Dan keempat menurut saya yaitu konsisten dan focus untuk mengejar prioritas dan target yang ingin dicapai. Dan yang terakhir adalah berdoa dan bekerja lebih keras untuk bisa mencapai prioritas dan target yang di tentukan, dan juga lebih produktif yang bisa menghasilkan.
Menjadi lebih produktif di jaman sekarang dan di usia sekarang sangat penting dan baik untuk masa yang akan datang di usia tua nanti, apalagi jika produktif yang bisa menghasilkan.Â
Jika kita lebih produktif aka nada banyak hal-hal baik yang kita dapatkan untuk kedapannya terutama kita juga bisa menjadi contoh yang baik bagi lingkungan disekitar kita dan juga kita bisa lebih peduli kepada diri kita untuk menjadi lebih baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H