Mohon tunggu...
YUDI M RAMID
YUDI M RAMID Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis

Dari pekerja medis ke Asuransi dan BUMN....

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Singapura Anggap Enteng? Amerika Serikat Darurat Nasional Monkeypox

5 Agustus 2022   15:00 Diperbarui: 5 Agustus 2022   15:24 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
 San Francisco dan negara bagian New York dalam pijakan darurat atas cacar monyet | Foto: guardian.com

Apa yang terjadi di Singapura dan juga AS merupakan perhatian bagi kita. Negara tetangga kita itu disebut sebut adalah pertama melaporkan adanya kasus monkeypox di Asia dan Asia Tenggara. 

Isolasi seperti yang dilakukan Singapura langkah tepat untuk meminimalkan resikok. Menurut Singapura, tidak perlu dirawat di rumah sakit atau rumah sehat (menurut Anies) Tapi perlu segera di isolasi. Kenapa?

Penularan yang cepat, bisa menginfeksi banyak orang . Namun sebagian besar tidak mengancam jiwa seperti Covid-19. 

Tapi yang jelas kita harus waspada masuknya penyakit ini dari Singapura. Rentan bagi yang lemah karena ada komplikasi. 

Pintu masuk Batam dan Bintan dijaga ketat, begitu juga bandar udara.  Melakukan pemantauan masuknya monkeypox  Singapura.

Sudah 12 orang teridentifikasi monkeypox dinegeri Singa itu. 

Dekan Sekolah Kesehatan Masyarakat Saw Swee Hock dari Universitas Nasional Singapura, mengatakan,

 " pasien cacar monyet tidak perlu dikirim ke rumah sakit atau Pusat Penyakit Menular karena tidak mengancam untuk sebagian besar kasus," katanya

"Yang penting   perlunya isolasi  untuk pemantauan klinis." 

Cacar monyet biasanya merupakan penyakit ringan dan sembuh sendirinya  dalam dua hingga empat minggu tanpa memerlukan rawat inap.

Depkes Singapura telah membuat aturan tentang karantina dan Pencegahan monkeypox. 

Masa karantina kontak dekat telah dipotong dari 21 hari menjadi 14 hari. Tujuh hari lagi pemantauan gejala melalui panggilan telepon dan kunjungan. 

Semua pasien cacar monyet yang dianggap stabil secara klinis mulai Senin akan dipindahkan ke fasilitas isolasi cacar monyet khusus.

Beda Singapura beda  Amerika Serikat . Wabah cacar monyet dilaporkan telah menginfeksi lebih dari 6.600 dalam waktu singkat. Rakyatnya panik terutama di New York dan San Francisco. 

Amerika Serikat
telah dikritik karena tidak bergerak lebih cepat.

Kini Presiden Biden terpaksa menyatakan darurat kesehatan nasional masyarakat.

Deklarasi darurat nasional memungkinkan pemerintah federal bergerak lebih cepat untuk memerangi wabah.

Dr. Robert Califf, kepala Food and Drug Administration, mengatakan pada hari Kamis bahwa lembaganya sedang mempertimbangkan untuk mengubah cara pemberian vaksin dengan menyuntikkan vaksin tepat di bawah kulit.

".., jumlah vaksin yang sama dapat menghasilkan sebanyak lima kali lebih banyak dosis, " kata Califf dalam konferensi pers Kamis. 

Penyakit monkeypox  gejalanya seperti cacar tapi jauh lebih ringan.
Hampir semua kasus yang dilaporkan di AS terjadi melalui kontak seksual pria ke pria.

Biden telah mengirimkan lebih dari 600.000 dosis vaksin cacar monyet Jynneos ke seluruh negeri.

Vaksin akan disuntikan ke lapisan kulit yang lebih dangkal yang akan memungkinkan lima orang divaksinasi dari botol yang sama untuk setiap orang. 

 Antivirus yang disebut TPOXX tersedia untuk pasien cacar monyet

Lima kematian telah dilaporkan di seluruh dunia, tapi meski jumlah penularan tinggi belum ada laporan kematian di Amerika Serikat. 

Meski  gejalanya ringan namun membawa efek yang buruk, anak anak paling rentan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun