Sebelum season finale Loki, mungkin kita akan mengernyitkan dahi dan bertanya bagaimana caranya, namun setelah hal yang terjadi pada Loki, maka hal itu bisa saja terjadi dan segala cerita bisa terjadi, karena semua cabang bisa tumbuh ke arah mana yang Loki sukai, selama dia masih berada di singgasananya.
|Â Baca : Cerita Superhero Remaja Tidak Biasa.
Perpisahan Sementara untuk Tom Hiddleston
"Apa yang terjadi pada akhir Loki season 2 adalah kesimpulan dari 2 season series Loki, 6 film yang menyertakan Loki didalamnya  dan 14 tahun perjalanannya hidupnya."
Ungkap Tom Hiddleston, pemeran Loki dalam talkshow di "The Tonight Show with Jimmy fallon" perjalanan yang panjang yang telah ditempuh oleh Loki, sejak pertama kali mendapatkan peran sebagai Loki di tahun 2009 saat usianya masih 29 tahun, hingga sekarang saat dirinya sudah berusia 42 tahun.
Secara fisik baik Loki dan Tom Hiddleston, tidak begitu jauh berbeda antara penampilannya sekarang dengan debutnya yang ada di film "Thor"(2011). Namun secara psikis, apa yang terjadi selama 14 tahun sudah sangat melelahkan bagi Loki dan Tom Hiddleston, karena itu untuk beberapa waktu yang akan datang, Loki tidak akan muncul dalam series atau film MCU.
Ini akan menjadi perpisahan sementara untuk para penonton pada Loki, sembari menjaga semua alam semesta tetap berjalan dengan baik, maka Kevin Feige selaku big boss dari Marvel Studio harus mengatur siasat supaya cerita superhero Marvel jadi menarik kembali.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H