Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

WandaVision, Ambyarnya Wanda Maximoff yang Mengubahnya Jadi Scarlet Witch

9 Maret 2021   08:59 Diperbarui: 9 Maret 2021   09:13 8494
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Darcy. Monica dan Jimmy | Dok. Disney+ 

It's All Wanda.

Meski ada nama Vision, tokoh utama dalam seri ini adalah Wanda Maximoff.

Serial original dari Disney+ dan memiliki keterkaitan langsung dengan MCU ini adalah origin story untuk Wanda, bisa dikatakan pula ini adalah bagian yang melengkapi kisah untuk Wanda Maximoff yang sudah muncul sejak "Captain America : Winter Soldier" tahun 2014 silam.

Dalam serial ini, kita mengenal lebih jauh mengenai siapa itu Wanda Maximoff, mengenai  bagaimana masa lalunya sebelum dia menjadi relawan untuk Hydra dan mendapatkan kekuatan dari Infinity Stone.

Kekuatan Wanda sendiri bukan murni dari Infinity Stone, sebelumnya dia juga sudah memiliki potensi, Infinity Stone hanya mengeluarkan lebih jjauh potensinya, ini juga yang terjadi saat Wanda bertarung dengan Agatha Harkness, dia jadi mengetahui takdirnya sebagai Scarlet Witch dan kini berusaha memahami kekuatan sihir luar biasa tersebut. ups spoiler. 

Selain Wanda yang memiliki perkembangan karakter dalam serial ini, tiga karakter lama yang sudah pernah hadir di  film MCU sebelumnya, yaitu : Monica Rambeu, Jimmy Woo dan Darcy Lewis juga diberikan peran yang cukup penting dan jadi sumber komedi yang membuat serial ini semakin menarik.

Darcy. Monica dan Jimmy | Dok. Disney+ 
Darcy. Monica dan Jimmy | Dok. Disney+ 

Ekspektasi yang Berlebihan.

Ada beragam teori dan ekspektasi yang muncul dalam serial WandaVision, mulai dari akan dimunculkannya Iblis Mephisto, lalu adanya Fantastic Four, hingga adanya jembatan antara semesta MCU dengan semesta X-Men, karena Evan Peters si pemeran "Quicksilver" dalam seri X-Men yang muncul, bukan Aaron Taylor-Jhonson, pemeran quicksilver dalam film MCU sebelumna.

Namun beragam teori ini nyatanya tidak terwujud, tidak ada karakter mephisto, fantastic four, lalu kehadiran Evan Peters ternyata cuma jadi fan service, karena dia sebenarnya hanya warga West View biasa yang dibuat seolah jadi saudara kembar Wanda, lalu tidak ada kaitannya dengan mutan atau X-Men.

Paul Bettany pemeran Vision | source : menshealth.com
Paul Bettany pemeran Vision | source : menshealth.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun