Film ini terbukti masih menjadi favorit banyak orang, terbukti jika masih banyak yang menontonnya di layanan video streaming. Petualangan Sherina juga telah mendapatkan adaptasi pementasan drama musikal yang diselenggarakan di tahun 2018 lalu.
Ada kabar baik untuk Anda, melalu konferensi virtual yang diadakan (30/10) kemarin, Mira Lesmana mengumumkan jika Film Petualangan Sherina akan dibuat sekuelnya.
Pengumuman tersebut disampaikan bersamaan dengan acara perayaan ulang tahun Miles Film yang ke 25 tahun. Sehari setelahnya tanggal (31/10) kedua pemeran utama dari Petualangan Sherina yaitu Sherina Munaf dan Derby Romero membagikan video teaser untuk film "Petualangan Sherina 2" ini.
Film ini bisa dikatakan adalah salah satu masterpiece dari Miles Films, seperti halnya "Ada Apa dengan Cinta?" yang telah lebih dulu dibuat sekuelnya di tahun 2016 lalu. Kesuksesan sekuel AADC ini mungkin jadi salah satu alasan kuat Miles Films percaya diri membuat sekuel dari Petualangan Sherina.
Peran Besar Sherina
Sampai tulisan ini dibuat (4/11), belum ada konfirmasi akan seperti apa jalan cerita film ini nanti, namun dipastikan jika pemeran Sadam dan Sherina akan kembali dimainkan oleh Derby Romero dan Sherina Munaf.
Peran Sherina akan jadi lebih besar di film ini, Sherina tidak hanya menjadi pemeran utama tapi juga akan mengaransemen musik dan menciptakan lagu soundtrack. Selain itu kakak kandung Sherina, Virania Munaf juga akan menjadi bagian dari tim penulis skenario.
Petualangan Sherina akan jadi momen comeback perempuan cantik kelahiran 30 tahu lalu ini, setelah sekian lama tidak aktif menjadi penyanyi. Untuk Anda yang sedari kecil menyukai lagu-lagu Sherina serta menyukai suara merdu Sherina ini, maka anda tidak boleh melewatkannya.
Prediksi Jalan Cerita Petualangan Sherina 2
Karena belum ada sinopsis resmi, maka saya akan mengajak Anda berimajinasi mengenai jalan cerita film ini nanti, mengingat kedua pemeran utamanya sudah dewasa dan bahkan menikah (FYI: Sherina baru saja menikah dengan Baskara Putra pada 3 November). Akan terasa aneh jika film ini masih ditujukan untuk anak-anak.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!