Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Bermain Basket Melawan Pebasket Sombong di Channel Youtube Denny Sumargo

23 Agustus 2020   09:00 Diperbarui: 23 Agustus 2020   10:10 1046
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Densu alias Denny Sumargo

Nama tersebut mungkin lebih dikenal sebagai seorang aktor dan presenter acara petualangan, namun tahukah anda jika pria 39 tahun ini, sebenarnya adalah mantan pemain basket professional yang pernah membela klub basket asal Jakarta, Satria Muda.

Setelah meninggalkan karir profesionalnya sebagai pemain basketnya, Densu lebih sering tampil dalam film, total sudah ada belasan film yang dimainkan peraih penghargaan aktor pendukung pria terbaik Indonesian Movie Awards 2019.

Meski sudah sejak tahun 2011 lalu, Densu pensiun dari karir profesionalnya sebagai pemain basket namun bukan berarti densu sudah kehilangan kemampuannya dalam bermain basket, hal inilah yang coba dibuktikan oleh Densu  melalui Channel  Youtube miliknya.

Youtube Denny Sumargo ( Dok. Tangkapan Layar Pribadi ) 
Youtube Denny Sumargo ( Dok. Tangkapan Layar Pribadi ) 

Menghadirkan Pemain Basket Profesional.

Di channel yotube milik Denny Sumargo ini, anda akan disuguhkan video pertandingan basket Densu dengan para pemain muda yang masih menjadi pemain profesional,  sebutlah seperti Andakara Prastawa, Derrick Michael, Abraham Wenas dan lainnya.

Bertarung dengan para pemain muda yang masih memiliki stamina yang prima, memang cukup menyulitkan untuk Densu, karena itu pertandingan yang dilakukan hanyalah pertandingan eksibisi dengan durasi yang lebih pendek dari pertandingan resmi.

Stamina boleh kalah, namun skill tetap juara.

Densu yang menjuluki dirinya sebagai "Pebasket Sombong" memang diakui sebagai pebasket yang memiliki skill yang luar biasa, para pemain muda yang dia lawan pasti akan mengakui hal tersebut.

Menghadirkan Banyak Selebriti.

Status Densu yang sekarang dikatakan seorang selebriti, membuat dia bisa mengundang banyak selebriti untuk hadir di channel youtube miliknya ini, beberapa artis yang pernah bertarung melawan pebasket sombong ini antara lain adalah : Uus, Pandji Pragiwaksono, Babe Cabita, Boy William dan lainnya.  

Jangan Tanya siapa pemenang dari pertandingan ini, tentu Densulah yang mejadi pemenangnya, para artis yang hadir hanyalah orang biasa yang suka bermain basket, tentu berbeda level dengan Densu yang memang seorang mantan atlet professional.

Source : Indosport.com (dok. Youtube Denny Sumargo) 
Source : Indosport.com (dok. Youtube Denny Sumargo) 

Meskipun Densu hampir selalu menang melawan para selebriti, namun pertandingan melawan selebritis ini lebih seru disbanding pertandingan melawana para pemain basket professional, karena disini kita bisa melihat bagaimana Densu menyombongkan diri  dan mengintimidasi lawan-lawannya, bukannya malah merasa takut, para lawannya ini malah balik mengejek Densu yang membuat pertandingan dipenuhi guyon dan tingkah konyol.

Berawal dari Konten Tak Jelas.

Menampilkan pertandingan basket sebenarnya bukanlah konsep awal dari channel youtube Densu ini, awalnya Densu hanya "latah" megikuti rekan sesama selebritisnya untuk ikut menjadi youtuber,

Konten yang ada di channel youtubenya ini awalnya sama saja dengan konten yang dimiliki banyak orang sperti prank, daily live dan lainnya, namun setelah berjalan beberapa lama, ternyata video yang di upload channel youtubenya ini sepi penonton, densu bersama tim sudah mencoba mempelajari algoritma youtube, mereka akan membuat video apa yang kiranya sedang trend, namun ternyata cara tersebut tidak berhasil.

Karena sudah lelah dengan video yang sepi penonton, maka Densu sudah tak lagi menghiraukan algoritma youtube, dia hanya membuat video yang berisi apa yang menjadi kesukaannya, yaitu bermain basket. Tak disangka, ternyata video ini disukai banyak penonton, dari sinilah Densu konsisten untuk menampilkan video yang berisi permainan basket.

Penutup.

Apa yang terjadi pada channel youtube Densu bisa menjadi pelajaran untuk para youtuber lain, seperti yang disampaikan Desnu di podcast milik Deddy Corbuzer, yaitu supaya para youtuber  menampilkan konten yang orisinal yang memang menjadi "core"atau kemampuan yang mereka miliki dan mereka memang senang dalam melakukan hal tersebut.

Source : kompas.com (Dok : Youtube Deddy Corbuzer)
Source : kompas.com (Dok : Youtube Deddy Corbuzer)

Dengan adanya para youtuber yang memiliki core ini, maka tidak akan ada lagi "konten sampah" yang tak memiliki nilai apa-apa dan dibuat hanya karena mengikuti youtuber lain.

Densu, semoga bisa tetap membuat konten permainan basket di  Youtube yang menghibur.

Salam Hangat.

Referensi :

1,2

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun