Kita berpindah ke alur cerita arc Dressrosa, kali ini kita malah diperkenalkan terlebih dulu dengan musuh yang menguasai negeri Dressrosa, seorang yang juga anggota Shichibukai, Dofflaminggo.
 Seiring berjalannya cerita kita baru mengetahui jika raja Dressrosa yang sebenarnya, Riku Dold III masih hidup dan terbuang sehingga menjadi petarung awah tanah, arc ini juga menceritakan karakter penting yang banyak orang kira sudah mati tapi ternyata masih hidup karakter tersebut adalah petarung terhebat Dressrosa, Kyros.
Kyros sendiri adalah menantu dari raja Riku, dia telah menikah dengan putri sulung raja riku, Â Scarllet, dan memiliki anak bernama Rebecca, ternyata selama ini Kyros berubah menjadi sosok mainan berkaki satu yang selalu menjaga Rebecca.
Saya awalnya mengira alur plot twist jika karakter penting yang selama ini dikira sudah mati ternyata masih hidup dan berubah menjadi karakter lain juga akan terjadi di arc wano ini, awalnya saya mengira Kyoshiro  adalah Oden Kozuki, melihat kemampuannya berpedangnya yang begitu hebat serta sifatnya yang misterius.
Namun ternyata tebakan saya ini salah, karena ternyata Kyoshiro ini adalah Denjiro, rekan Kinemon yang juga merupakan bawahan setia dari Oden Kozuki dan mejadi pelindung putri Oden, Kozuki Hiyori yang selama ini menyamar menjadi Komurasaki.
Chapter 983 Memunculkan Tebakan Baru.
Tapi tebakan saya mengenai Oden Kozuki muncul lagi setalah di chapter 983,di chapter ini kita diperkenalkan dengan karakter Yamato, yang merupakan anak dari Kaido, anehnya meskipun dia anak dari musuh aliansi Luffy, dia malah menyelematkan Luffy yang datang untung mengalahkan ayahnya.
Terlebih lagi, Yamato ini mengatakan jika dirinya sudah sangat lama menantikan pertemuannya dengan Luffy, pemikiran liar saya kembali mulai muncul, kali ini tebakan saya Yamato adalah  Kozuki Oden.