Padahal kejadian tersebut sudah beberapa tahun lalu, dan banyak orang tidak begitu "ngeh" dengan kejadian tersebut, baru setelah video tersebut diupload ke youtube, public mulai ramai membicarakan Andre, akibatnya Andre terpaksa diberhentikan untuk sementara di acara tersebut.
Tindakan Andre memang tidaklah bisa dibenarkan, tapi niatnya juga tidak salah, karena niatnya adalah untuk menghibur semata, cuma memang lebih baik untuk mengetahui situasi dan kondisi saat mengeluarkan lawakan tersebut.
Sebagai seorang comedian, Andre pasti punya referensi mengenai bahan komedi yang dia gunakan, jika dia mereferensikan pada komedi atau lawak di masa lalu, permainan plesetan kata yang yang menggunakan nama orang adalah hal yang lumrah dan masih dianggap biasa saja.
Warkop Mengalami Kejadian Serupa.
Hal serupa pernah terjadi pada lawakan grup Warkop saat masih siaran di radio Prambors, sebuah video yang berisi rekaman suara (zaman sekarang kita mengenalnya podcast) dari Kasino dan Nanu diposting oleh seorang pemilik akun twitter @Mah5Utari.
Dalam rekaman suara tersebut Kasino yang menggunakan logat jawa ngapaknya bertanya mengenai jalan menuju suatu tempat. Nanu menjawab pertanyaan dari Kasino dengan logat batak dan memplesetkan beberapa nama marga batak.
Nanu sendiri bukanlah orang batak, pria bernama lengkap Nanu Mulyono ini berasal dari Madiun, Jawa Timur, dalam podcast grup Warkop yang disiarkan radio prambors ini, Nanu biasanya berperan sebagai Poltak yang berasal dari Medan.
Jika hal itu terjadi saat ini pasti akan lain cerita, bisa jadi mereka dituntut oleh banyak orang, mengingat marga batak yang diplesetkan bukan hanya satu marga, ada banyak sekali marga dalam percakapan mereka.Â
Penutup.
Dengan adanya kemudahan akses infomasi, aktifitas publik yang ditayangkan di televisi seperti yang dilakukan andre dapat mudah sekali dipantau, apalagi ada jejak digital yang bisa kita lihat bertahun-tahun ke depan, rekaman podcast warkop ini, yang bisa dikategorikan sebagai jejak digital.