Robin berhasil menyadarkan kembali Batman, tapi para superhero masih tidak cukup kuat untuk melawan Darkseid, akhirnya Raven dan Constantine membebaskan iblis Trigon untuk melawan Darkseid.
Darkseid Berhasil Dikalahkan.
 Sementara Trigon dan Darkseid bertarung, Cyborg, mengembalikan Paradoom ke Apokolips dan membuat "black hole" yang menghisap Apokolips. Trigon, Darkseid dan seluruh isi Apokolips berhasil terhisap kedalam Blackhole.
Para superhero berhasil kembali ke Bumi, meskipun telah berhasil menghancurkan Apokolips, kini mereka berada memiliki ancaman lain, bumi sudah diambang kehancuran,semua kejadian buruk ini, dari awal kemunculan Drakseid ke semesta mereka semuanya disebabkan oleh Flash, karena Flash telah menciptakan Flashpoint.
Untuk menyelamatkan dunia yang bisa dilakukan adalah dengan kembali membuat Flashpoint, memang ada kemungkinan jika nanti akan ada malapetaka lain yang terjadi, tapi hanya itu pilihan yang dimiliki para superhero, lantas Flash berlari dan membuat Flashpoint yang membuat semua kejadian direset ulang.
Menampilkan Banyak Superhero DC.
Sebagai film pamungkas, film ini menampilkan banyak superhero DC, mulai dari para superhero yang tergabung dalam Justice League, sub kelompok Justice League Dark, Teen Titans, hingga kelompok penjahat Suicide Squad.
Selain itu, ada referensi karakter superhero lain yang tersirat dalam film ini, yang paling keren menurut saya adalah referensi untuk Batman, saat menjadi bawahan Darkseid, Batman mengenakan armor seperti di Batman Beyond,seri animasi Batman, dimana Bruce Wayne sudah pensiun dan posisinya sebagai Batman digantikan oleh Terry McGinis.
Rating.