Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Menantikan Lawan yang Kuat untuk Roronoa Zoro

8 Mei 2020   17:35 Diperbarui: 8 Mei 2020   17:53 5258
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Roronoa Zoro | Property Of Toei Animation

Sebagai karakter pendukung utama atau orang terkuat nomor dua (sebelum adanya Jinbei)  di kru bajak laut topi jerami, Roronoa Zoro atau Zoro selama ini tidak pernah mendapatkan lawan yang kuat untuk membuktikan seberapa tangguh dirinya saat ini.

Sebelum time-skip memang kita sudah melihat pendekar yang menggunaan tiga pedang ini melawan musuh yang kuat, yang membuatnya harus melakukan pertempuran hebat antara hidup dan mati, tapi setelah time-skip, zoro belum mendapatkan lawan kuat yang memberi pertempuran seru.

Salah satu kelemahan dari alur cerita one piece adalah ceritanya yang terlalu berpusat pada Monkey D. Luffy, si tokoh utama, padahal banyak tokoh pendukung yang juga punya kisah yang menarik untuk ditampilkan, tapi tidak pernah ditampilkan, karena kisahnya tidak melibatkan Luffy.

Semua musuh kuat atau main villain yang dilawan oleh kelompok bajak laut  topi jerami di setiap arc, dikalahkan oleh sang kapten, mulai dari level bajak laut kecil, Sichibukai hingga bawahan terkuat Yonkou  semuanya dihabisi oleh Luffy.

dimana peran Zoro ? bukankah dia juga bagian dari Worst Generation ?

Pertama Kali Zoro bertemu Luffy | Property Of Toei Animation
Pertama Kali Zoro bertemu Luffy | Property Of Toei Animation

Zoro adalah bagian dari Worst Generation atau generasi terburuk, yang berisikan para bajak laut generasi baru yang akan menjadi ancaman di masa depan, dalam Worst Generation, kelompok bajak laut topi jerami tidak hanya diwakilkan oleh Luffy tapi ada Zoro, dalam hal ini Zoro dapat dikatakan memiliki ancaman yang sejajar dengan Luffy.

Luffy sudah berkali-kali mendapatkan lawan kuat, yang memiliki peran besar dalam dunia bajak laut, harusnya Zoro juga memiliki lawan yang kuat seperti halnya Luffy, supaya penonton tahu kalau dia berkembang dan layak menjadi pendekar pedang terhebat di dunia.

Zoro Melawan Main Villain.

Di alur cerita utama, memang Zoro tidak pernah melawan main villain, tapi setidaknya ada satu pertarungan dimana Zoro melawan main villain, pertarungan tersebut ada di seri movie ke-5 One Piece  yang berjudul "The Cursed Holy Sword"(2004).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun