Mohon tunggu...
Yudhistira Mas Dewanto Putra
Yudhistira Mas Dewanto Putra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Semarang

Mahasiswa BIologi dengan hobi gaming dan menikmati hidup dijalan halal

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ground Breaking Taman Kanak-Kanak Desa Bergas Kidul

5 Maret 2023   13:29 Diperbarui: 5 Maret 2023   13:35 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada hari Rabu (01/03/2023), pihak Desa Bergas Kidul mengadakan acara Groundbreaking atau peletakan batu pertama untuk pembangunan TK Sido Bangkit yang dihadiri sekitar 50 orang yang terdiri dari Dewan Komisi D DPRD Semarang, Bupati Semarang, PT Sido Muncul, Kepala Desa dan perangkat desa lainnya, Orang Tua serta pihak lainnya. Tempat Groundbreaking ini dilaksanakan di dekat Gedung BPP Desa Bergas Kidul, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. PT Sido Muncul, perusahaan yang terkenal dengan Jamu dan produk herbalnya seperti Tolak Angin dan Tolak Linu, menyelenggarakan pembangunan ini dengan dana sebesar Rp. 1.000.000.000,- (Satu Miliar Rupiah).

Menurut Kepala Desa Bergas Kidul, Bapak Heri, Bergas Kidul sudah memiliki TK yang bernama TK Asy-Syifa yang seluruhnya didanai oleh pihak Bergas Kidul. Dengan pembangunan TK Sido Bangkit, kedua TK akan memiliki ciri khas tersendiri, untuk TK Asy-Syifa akan fokus dalam pendidikan agamis sedangkan TK Sido Bangkit akan fokus dalam bidang kesenian. Menurut Perwakilan dari Bupati Semarang, anak-anak di lingkungan Desa Bergas Kidul sudah bisa mendaftar di TK Sido Bangkit pada rentang tahun 2024 hingga 2025 dikarenakan pembangunan gedung TK yang tidak akan memakan waktu bertahun-tahun.

Dokpri
Dokpri

Pihak dari PT Sido Muncul menungkapkan bahwa pembangunan sarana pendidikan dasar, dalam hal ini TK Sido Bangkit, akan menghasilkan bibit-bibit unggul dari Desa Bergas Kidul ini dan berguna bagi nusa, bangsa, dan negara. Mahasiswa dari KKN Universitas Negeri Semarang UNNES GIAT Angkatan ke-4 ikut menyaksikan prosesi dari peletakan batu pertama sebagai pondasi utama dari TK Sido Bangkit.

Acara Groundbreaking dilaksanakan dalam keadaan lancar tanpa adanya halangan dikarenakan adanya pihak keamanan yang terdiri atas Linmas, TNI, dan Polri. Acara ini didirikan dengan tujuan untuk memberi restu dan meresmikan pembangunan dari TK Sido Bangkit.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun