Mohon tunggu...
Yudhistira Widad Mahasena
Yudhistira Widad Mahasena Mohon Tunggu... Desainer - Designer, future filmmaker, K-poper, Eurofan.
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

He/him FDKV Widyatama '18

Selanjutnya

Tutup

Games Pilihan

Siapa Musuh Video Game Terbaik? (+ First Look Cerbung "A Musical Revolution 2")

7 Juni 2023   20:30 Diperbarui: 7 Juni 2023   20:34 989
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bismillahirrahmanirrahim.

Saya suka bermain video game, apalagi video game dari konsol jadul seperti PlayStation dan Nintendo 64. Dalam video game pasti ada tokoh utama ada juga musuh. Tugas kita sebagai player adalah mengalahkan musuh-musuh tersebut demi mencapai tujuan.

Nah, di postingan kali ini kita akan menentukan siapa musuh video game terbaik di antara musuh di serial Mario, Sonic, Crash Bandicoot, dan Pokemon. Keempatnya adalah serial video game terfavorit saya sepanjang masa.

Kita mulai dengan musuh dari serial video game Mario. Ketika game ini dirilis pada tanggal 1985 di platform Nintendo Entertainment System (NES), saat itulah Nintendo memulai kisah sukses mereka. Ceritanya tentang seorang tukang pipa berbaju merah dan berkumis hitam yang mengalahkan Bowser untuk menyelamatkan Princess Peach, putri pujaannya.

Sejak pertama kali dirilis pada tahun 1985, serial Mario identik dengan satu bos, Bowser. Namun, seiring berkembangnya serial game ini, berbagai bos diperkenalkan. Saya akan mengungkap beberapa di antaranya:

Super Mario World (1990):
1. Iggy Koopa (Yoshi's Island)
2. Morton Koopa (Donut Plains)
3. Lemmy Koopa (Vanilla Dome)
4. Ludwig von Koopa (Twin Bridges)
5. Roy Koopa (Forest of Illusion)
6. Wendy Koopa (Chocolate Island)
7. Larry Koopa (Valley of Bowser)
8. Bowser

Super Mario 64 (1996):
1. King Bob-omb (Bob-omb Battlefield)
2. Whomp King (Whomp's Fortress)
3. Big Boo (Big Boo's Haunt)
4. Eyerok (Shifting Sand Land)
5. Wiggler (Tiny-Huge Island)
6. Bowser

New Super Mario Bros. (2006):
1. Bowser (World 1)
2. Mummipokey (World 2)
3. Cheepskipper (World 3)
4. Mega Goomba (World 4)
5. Petey Piranha (World 5)
6. Monty Tank (World 6)
7. Lakithunder (World 7)
8. Dry Bowser (World 8)

Super Mario Odyssey (2017):
1. Topper (Cap Kingdom)
2. Madame Broode (Cascade Kingdom)
3. Hariet dan Knucklotec (Sand Kingdom)
4. Rango (Lake Kingdom)
5. Spewart dan Torkdrift (Wooded Kingdom)
6. Bowser (Cloud Kingdom)
7. Mechawiggler (Metro Kingdom)
8. Rango (Snow Kingdom)
9. Mollusque-Lanceur (Seaside Kingdom)
10. Spewart dan Cookatiel (Luncheon Kingdom)
11. Ruined Dragon (Ruined Kingdom)
12. RoboBrood (Bowser's Kingdom)
13. Bowser (Moon Kingdom)

Dari Nintendo ke Sega, kita akan berkenalan dengan para musuh di serial game Sonic the Hedgehog. Sonic adalah landak berbulu biru yang bisa berlari sangat cepat. Musuh di sini adalah Dr. Eggman Robotnik, ilmuwan jahat dengan IQ 300 yang bercita-cita menguasai dunia dan menciptakan utopianya sendiri, yaitu Eggmanland, dengan cara merebut Chaos Emeralds.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun