Mohon tunggu...
Yudhistira Widad Mahasena
Yudhistira Widad Mahasena Mohon Tunggu... Desainer - Designer, future filmmaker, K-poper, Eurofan.
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

He/him FDKV Widyatama '18

Selanjutnya

Tutup

Music

Dijuluki "The Next Oh My Girl", Siapa ILY:1?

6 Januari 2023   00:04 Diperbarui: 6 Januari 2023   07:58 1158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bismillahirrahmanirrahim.

ILY:1 dari FCENM baru saja comeback dengan mini album pertama mereka, "A Dream of ILY:1" dan title track bertajuk "Twinkle, twinkle". Rasanya saya pernah membahas ILY:1 di salah satu postingan terdahulu saya, tetapi hanya sekilas. Sekarang kita akan berkenalan dengan mereka lebih jauh lewat postingan ini.

Melansir kprofiles.com, ILY:1 adalah girl group enam anggota di bawah naungan FCENM. Mereka terdiri atas Nayu, Hana, Ara, Rona, Ririka, dan Elva. Awalnya mereka direncanakan debut pada 15 Maret 2022, namun rencana tersebut ditunda hingga 4 April 2022 karena terdampak Covid-19. Akhirnya mereka debut dengan lagu "Love in bloom".

Menurut saya, sih, ILY:1 itu spesial. Sejak debut, mereka telah mengacungkan jari tengah kepada konsep girl crush yang dinilai sudah overused, jadi saya dan beberapa K-popers lain seperti Anda takut tren tersebut akan membosankan. Mereka dapat dengan mudah dijuluki "The Next Oh My Girl" karena semua anggotanya adalah visual. Bagi Anda yang baru bergabung, visual dalam per-K-pop-an berarti anggota yang paling menawan, tampan, atau cantik, menurut standar kecantikan Korea yang brutal, brutal, kadang toksik. Sekarang standar kecantikan Korea sudah tidak setoksik dulu.

ILY:1 dikenal dengan konsep peri. Setiap anggotanya mewakili peri dari elemen tertentu. Seperti Oh My Girl (OMG). Konsep awal OMG memang terinspirasi dari OMG, G-Friend, dan Lovelyz, dan bahkan kiblat mereka yaitu OMG.

Kita akan berkenalan dengan para anggota ILY:1 yang cantik-cantik. Seperti biasa, cara apa yang lebih baik untuk memperkenalkan kita dengan sebuah grup K-pop daripada memulai dari leader kebanggaan mereka?

Nayu (sumber: Kprofiles)
Nayu (sumber: Kprofiles)
Nama panggung: Nayu
Nama lahir: Kim Yewon
Tanggal lahir: 23 Juli 2002
Tempat lahir: Incheon, Korea Selatan
Posisi di ILY:1: leader, main vocalist
Zodiak: Leo
Shio: Kuda
Kebangsaan: Korea
Tinggi badan: 157 cm
Golongan darah: O
Tipe MBTI: ESFJ

Beberapa fakta yang harus Anda ketahui tentang Nayu:
1. Nayu adalah anggota kelima yang diperkenalkan.
2. Dia terungkap pada 9 Januari 2022.
3. Dia memiliki seorang kakak perempuan, alias anak bungsu.
4. Setelah bergabung dengan FCENM, dia terlebih dahulu dekat dengan Nayu.
5. Nayu adalah anggota terpendek.
6. Motto hidupnya yaitu "jika kau tidak dapat menghindarinya, nikmatilah."
7. Julukannya adalah "Yemong", "Milk Rice Cake", "Sachiko", dan "Goddess".
8. Adapun julukan Milk Rice Cake dia dapat dari Elva karena pipinya lembut dan kenyal.
9. Jika Nayu punya waktu senggang, dia ingin pergi ke pantai atau kafe.
10. Dia sudah suka menyanyi sejak usia 4-5 tahun dan bercita-cita menjadi penyanyi sejak kelas 1 SMA.
11. Hewan perwakilannya adalah rubah.
12. Dia fasih berbahasa Korea, Inggris, dan Jepang.
13. Nayu mengikuti audisi untuk Girls Planet 999, namun tidak lolos.
14. Nayu adalah anggota termuda dari 02z (anggota kelahiran 2002).
15. Dia bisa bermain gitar.
16. Inspirasinya untuk bermusik adalah Oh My Girl.
17. Dia suka warna pastel.
18. Nayu sering tertawa.
19. Nama panggungnya berasal dari kata "na" (saya) dan "you" (para fans). Dan wajah Nayu yang cantik sungguh ayu...

Anggota selanjutnya adalah Hana.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun