Bismillahirrahmanirrahim.
Sesuai janji, seperti yang saya sebutkan di postingan saya sebelumnya, saya akan membeberkan enam alasan mengapa Anda harus ngefans salah seorang idol K-pop yang sangat spesial di hati saya. Dia adalah salah satu anggota supergroup K-pop terbaik di dunia, dan saya menjulukinya "adiknya Naeun April" karena kemiripan wajahnya dengan Naeun. Siapa lagi dia jika bukan... Chuu Loona.
Berikut enam alasan Anda harus ngefans cewek imut kelahiran 20 Oktober 1999 yang lahir di Cheongju, Korea Selatan ini. Beberapa di antaranya sama dengan alasan Anda harus ngefans Naeun April.
1. Matanya
Chuu memiliki sepasang mata yang bulat dan bersinar-sinar. Standar kecantikan Korea lebih menyukai idol K-pop wanita dengan mata besar, seperti Irene RV, Tzuyu Twice, Jisoo Blackpink, Naeun April (tentu saja), Eunha G-Friend/ViViZ, Jiho OMG, dll. Walaupun Chuu tidak secara resmi memegang posisi visual di Loona, that really matters less karena semua anggota Loona adalah visual.
2. Rambutnya
Chuu memiliki rambut yang bagus. Rambutnya panjang, lurus, dan konsisten dengan poni yang menjadi ciri khas pemilik nama lahir Kim Jiwoo ini. Berbeda dengan sang "kakak", Naeun, Chuu tidak pernah memotong rambutnya dan selalu dibiarkan panjang. Samponya juga mungkin tidak mahal.
3. Kulitnya
Seperti sang "kakak", Naeun, Chuu memiliki kulit yang mulus, putih, dan lembut seperti bayi.
4. Bibirnya
Salah satu daya tarik Chuu terletak pada bibirnya yang tebal. Pose andalan Chuu ketika berswafoto adalah manyun. Dia terlihat imut sekali melakukannya. Ketika Chuu manyun, semua mata dunia tertuju pada keimutannya.
5. Keimutannya
Tidak sah membicarakan tentang Chuu jika tidak membahas keimutannya. Chuu adalah salah satu idol K-pop dengan keimutan yang alami, tidak dibuat-buat. Dia memiliki banyak aegyo, dan keimutannya ini bisa dimanfaatkan jika dia menjadi salah satu MC Eurovision Song Contest 2023 bersama Naeun April dan Eunwoo Astro tahun depan (jika diadakan di Beograd, Serbia). Dia bisa menjadi MC di greenroom, mewawancarai para kontestan. Kata-kata khasnya adalah "Chuu-eyo!", dan dia tampak imut saat mengucapkannya.
Karena keimutannya inilah, Chuu sering ditawari bermain iklan.
6. Bakatnya
Bagi non-fans, seringkali mereka lupa jika Chuu lebih dari hanya seorang cewek imut berwajah bayi. Dia memegang posisi vokalis, rapper, dan face of the group di Loona. Dia memiliki tipe vokal yang kuat, powerful, dan dapat mencapai nada-nada tinggi.
Selain itu, Chuu juga fasih berbahasa Inggris. Perhatikan video-video YouTube yang mana dia berbicara bahasa Inggris. Cukup lancar, nyaris tidak ada logat Koreanya. Fans pasti akan sangat menyukainya jika dia mewawancarai kontestan Eurovision Song Contest 2023 dalam bahasa Inggris.
Itu saja.
Sementara itu, Loona dikonfirmasi akan mengadu nasib di "Queendom 2" yang akan tayang perdana 31 Maret nanti.
Semoga hari Anda menyenangkan.
Dan... STAN LOONA!!!
Tabik,
Yudhistira Mahasena
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI