Mohon tunggu...
Yudhistira Widad Mahasena
Yudhistira Widad Mahasena Mohon Tunggu... Desainer - Designer, future filmmaker, K-poper, Eurofan.
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

He/him FDKV Widyatama '18

Selanjutnya

Tutup

Music

Diskusi: Jika Semua Kontestan "Queendom 2" Ada di Eurovision Song Contest, Negara Mana akan Mereka Wakili?

28 Februari 2022   14:42 Diperbarui: 28 Februari 2022   15:09 238
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Musik. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Bismillahirrahmanirrahim.

Gegap gempita "Queendom 2" sudah di depan mata. Tayang perdana pada tanggal 31 Maret 2022 di stasiun televisi Mnet dengan Taeyeon SNSD sebagai MC, kita akan melihat Brave Girls, ViViZ, WJSN, Loona, Kep1er, dan Hyolyn memperebutkan gelar juara dan membuat Korea Selatan bangga.

Saat ini, prosesi syuting acara sedang berlangsung, walaupun Loona hari ini berhalangan hadir lantaran Haseul, Vivi, dan Yeojin positif Covid-19. Mereka menunjukkan gejala sangat ringan atau tidak menunjukkan gejala sama sekali dalam kondisi sudah divaksinasi, dan sedang melakukan karantina mandiri di rumah (semoga mereka cepat sembuh). Tetapi, bukan itu yang akan kita bahas.

Saya adalah pecinta crossover. Menggabungkan topik K-pop dan Eurovision Song Contest membuat saya serasa di surga, jadi yang kita akan bahas adalah: jika semua kontestan "Queendom 2" ada di Eurovision Song Contest, negara Eropa manakah yang akan mereka wakili?

Sebelumnya perlu diingat bahwa diskusi santai ini hanya untuk bersenang-senang, jadi jangan dianggap serius.

Jika dihitung, ada 52 negara yang sudah pernah muncul di Eurovision Song Contest setidaknya sekali, termasuk Serbia dan Montenegro serta Yugoslavia yang sekarang sudah bubar dan terpecah menjadi negara-negara individual. Dari Albania hingga Ukraina, semuanya memiliki daya tarik tersendiri di kontes yang membuat pemirsa setia Eurovision Song Contest, yang disebut Eurofans, untuk memberikan voting mereka untuk negara tersebut.

Jadi itu yang akan kita bahas. Negara manakah yang akan diwakili semua kontestan "Queendom 2" di Eurovision Song Contest sekiranya mereka mengadu nasib di kontes di masa yang akan datang?

Sebelumnya, untuk mempersingkat waktu, kita mulai dari negara manakah yang saya ingin kontestan serial "Dom" sebelumnya wakili.

Queendom (2019):
1. AOA: Rumania
2. Mamamoo: Islandia
3. Lovelyz: Islandia
4. Oh My Girl: Denmark
5. G-IDLE (atau ditulis (G)I-DLE): Inggris
6. Park Bom: Slovenia

Road to Kingdom (2020):
1. Pentagon: Jerman
2. ONF: Denmark
3. Golden Child: Norwegia
4. The Boyz: Norwegia
5. Verivery: Belanda
6. Oneus: Slowakia
7. TOO (sekarang TO1): Estonia atau Makedonia Utara

Kingdom: Legendary War (2021):
1. BtoB: Inggris
2. iKON: Slovenia
3. SF9: Norwegia
4. The Boyz: Norwegia
5. Stray Kids: Swedia atau Estonia
6. Ateez: Latvia

OK, kembali ke topik sesungguhnya. Ini dia negara-negara yang saya inginkan para kontestan "Queendom 2" untuk wakili di Eurovision Song Contest di masa yang akan datang.

Kita mulai dengan Brave Girls. Brave Girls yang terbentuk pada tahun 2011, sesuai namanya, bernaung di bawah Brave Entertainment dan saat ini terdiri atas empat cewek cantik dan seksi: Minyoung, Yujeong, Eunji, dan Yuna. Mereka semua seksinya alami, tidak dibuat-buat. Baru-baru ini nama Brave Girls kembali melejit setelah hit tahun 2017 mereka, "Rollin'", kembali memuncaki tangga lagu Korea Selatan, dan meraih kemenangan pertama mereka dengan lagu tersebut. Brave Girls memiliki fans yang menyebut diri mereka "Fearless".

Untuk negara yang saya ingin Brave Girls wakili di Eurovision, pilihan saya adalah di antara Denmark atau Swedia. Namun, setelah beberapa saat, saya memantapkan pilihan pada Denmark. Denmark adalah negara Nordik favorit saya di Eurovision dan kehadirannya selalu saya nantikan di kontes, jadi jika mereka mewakili Denmark, mereka mempunyai andil besar untuk menang. Karena sudah terlalu banyak grup K-pop yang saya inginkan untuk wakili Swedia di Eurovision, seperti Stray Kids, Cravity, Aespa, Laboum, EXID, dll.

Grup kedua yang akan saya bahas adalah ViViZ. ViViZ yang bernaung di bawah Big Planet Made terdiri atas tiga anggota G-Friend: Eunha, SinB, dan Umji. Mereka tidak memiliki leader karena masih menganggap Sowon (yang sekarang sudah banting setir ke dunia akting) sebagai leader abadi mereka. Posisi mereka masih sama: tiga vokalis, tiga dancer, dan tiga visual. Nama fandom mereka adalah Na.V (dibaca "na-bi").

Untuk ViViZ, sudah jelas negara mana yang saya ingin mereka wakili: Montenegro, negara bekas Yugoslavia yang pernah bersatu dengan Serbia. Karena sudah lama sekali saya ingin melihat G-Friend mewakili negara kecil ini di Eurovision Song Contest sebelum akhirnya mengumumkan keluar dari agensi lama mereka, Source Music, dan bubar. Terakhir saya menginginkan G-Friend untuk mewakili Montenegro adalah tahun 2020 dengan "Crossroads", namun Montenegro memutuskan tidak ikut karena masalah keuangan. Setelah kontes dibatalkan, saya kembali memasukkan G-Friend di wishlist Eurovision 2021 dengan lagu "Apple", namun Montenegro tidak kembali karena alasan yang sama.

Grup ketiga adalah WJSN. WJSN yang bernaung di bawah Starship Entertainment terdiri atas 10 anggota Korea dan 3 anggota Cina: Exy, Seola, Xuan Yi, Bona, Soobin, Luda, Dawon, Eunseo, Cheng Xiao, Mei Qi, Yeoreum, Dayoung, dan Yeonjung. Karena ketiga anggota Cina sedang beraktivitas di kampung halaman, tidak jelas apakah WJSN akan mengadu nasib di "Queendom 2" dengan formasi awal. Namun, yang kita tahu, mereka akan beraktivitas dengan sembilan anggota untuk sementara karena baru-baru ini Dawon mengumumkan akan hiatus karena gangguan kecemasan. Sebelumnya dia pernah hiatus karena alasan yang sama di bulan Desember 2019. Saya sedih mendengar ini, karena Dawon adalah salah satu dari dua bias saya di WJSN, selain Exy, sang leader. Nama fandom mereka adalah Ujung.

Saya menginginkan WJSN untuk mewakili Spanyol di Eurovision Song Contest. Sebelumnya saya menginginkan mereka untuk mewakili Spanyol di Eurovision 2020 (yang kemudian dibatalkan karena pandemi Covid-19) dengan "Boogie up", namun tidak jadi karena mereka diwakili solois Blas Cantó dengan "Universo". Blas kembali dipilih oleh RTVE untuk mewakili Spanyol di Eurovision 2021 dengan "Voy a quedarme", yang merupakan antem galau tahun 2021. Naas, dia hanya berakhir di posisi ke-24 dari 26 finalis dengan total 6 poin.

Grup keempat adalah grup yang saat ini sedang saya gilai dan menempati posisi 5 besar grup K-pop favorit saya tahun ini, setelah Astro, BTS, April, dan Twice. Loona, supergroup K-pop terbaik di dunia, berada di bawah naungan agensi Blockberry Creative, anak perusahaan Polaris Entertainment. Mereka terdiri atas 12 anggota yang mana semuanya adalah visual: Heejin, Hyunjin, Haseul, Yeojin, Vivi, Kim Lip, Jinsoul, Choerry, Yves, Chuu, Gowon, dan Olivia Hye. Karena semuanya visual, sangat susah untuk memilih bias tetap di Loona, namun saya memiliki tiga: Hyunjin (1/3), Jinsoul (Odd Eye Circle), dan Chuu (yyxy). Nama fandom mereka adalah Orbit.

Untuk negara mana yang saya ingin Loona wakili di Eurovision Song Contest, jawabannya sudah jelas: Hongaria. Pertama kali saya ingin Loona mewakili Hongaria di Eurovision adalah tahun 2020 dengan "So what", yang merupakan lagu yang mengantarkan mereka pada kemenangan pertama di acara musik Korea. Uniknya, kemenangan pertama mereka diraih tanpa Haseul, sang leader yang saat itu sedang hiatus karena gangguan kecemasan. Kemenangan pertama Loona di acara musik Korea dengan formasi lengkap sekembalinya Haseul dari hiatus adalah dengan "P.T.T."

Sayangnya, Hongaria kembali menarik diri dari Eurovision untuk ketiga kalinya karena alasan pribadi. Andaikata Hongaria tidak menarik diri dari Eurovision 2022, mereka pasti punya potensi untuk MENANG dan membawa kontes tahun depan ke Budapest dengan "P.T.T."

Saya yakin alasan Loona masuk "Queendom 2" adalah karena mereka masih minim fans di Korea dan fans mereka lebih banyak di luar Korea. Fakta, 100% benar, bukan mitos atau hoaks. Jadi, lewat acara ini, mereka dapat menarik perhatian lebih banyak fans domestik dan mengharumkan nama Korea Selatan. Dan saya mencintai 12 bintang bersinar yang mengubah cara kita berpikir tentang K-pop ini.

Grup kelima adalah nama yang masih anyar. Lahir dari survival reality show "Girls Planet 999", Kep1er terdiri atas sembilan anggota: Yujin, Xiaoting, Mashiro, Chaehyun, Dayeon, Hikaru, Bahiyyih, Youngeun, dan Yeseo. Mereka debut pada tanggal 3 Januari 2022 dengan "Wa da da". Bias saya di grup ini ada dua, yaitu Xiaoting dan Chaehyun. Xiaoting memiliki wajah yang sangat cantik, mirip Zoa Weeekly, dan Chaehyun memiliki wajah yang menggemaskan dengan pipi tembam. Nama fandom mereka adalah Kep1ian.

Untuk negara mana yang saya ingin Kep1er wakili di Eurovision Song Contest, saya agak bingung menjawabnya, namun di pikiran saya mereka bisa mewakili Italia. Mungkin mereka bisa menjadi bintang tamu di Eurovision 2022, kemudian mengadu nasib di Sanremo Music Festival 2023, namun saingan mereka pasti kuat-kuat. Bayangkan jika Kep1er bersaing dengan nama-nama seperti Achille Lauro, Elisa, Giusy Ferreri, Massimo Ranieri, Gianni Morandi, Laura Pausini, dan Eros Ramazzotti!

Nama terakhir yang akan saya bahas adalah satu-satunya solois di "Queendom 2". Siapa lagi jika bukan... Kim Hyojung alias Hyolyn, mantan leader girl group Sistar. Sebelum Sistar bubar, Hyolyn sudah pernah melaksanakan debut solo di bawah agensi lamanya, Starship Entertainment, dengan "One-way love". Saat ini Hyolyn bernaung di bawah Bridge Entertainment, dan nama fandomnya sama seperti nama salah satu anggota girl group Nmixx, yaitu Bae.

Hyolyn yang berkulit eksotis ini saya mantapkan untuk wakili Swedia di Eurovision Song Contest. Swedia adalah gudangnya solois pop muda berbakat, jadi saya tidak akan terkejut jika SVT memilih Hyolyn untuk mewakili Swedia di Eurovision melalui seleksi nasionalnya, Melodifestivalen.

Sebelum kita tutup diskusi ini, saya ingin menyebutkan empat nama grup yang saya inginkan masuk "Queendom 2", namun akhirnya tidak jadi. Mereka adalah Everglow, Dreamcatcher, Itzy, dan April. Dan inilah negara yang saya inginkan mereka untuk wakili di Eurovision Song Contest:

1. Everglow = Swiss
2. Dreamcatcher = Belgia (Flanders)
3. Itzy = Polandia
4. April = Moldova

Untuk alasan mengapa saya ingin Everglow mewakili Swiss di Eurovision Song Contest, saya memiliki teorinya. Everglow memiliki fandom yang besar di luar Korea, khususnya di Eropa terutama Swiss. Saya memiliki teori bahwa setiap anggota Everglow mewakili ketiga kelompok etnolinguistik di Swiss. E:U dan Yiren mewakili orang Jerman, Sihyeon dan Aisha mewakili orang Perancis, dan Mia serta Onda mewakili orang Italia. Yena Choi, si "anggota tidak jadi", mewakili Swiss secara keseluruhan.

Saya ingin Dreamcatcher mewakili Belgia (Flanders). Belgia menganggap musik rock sangat serius dan memiliki banyak band rock yang dikenal secara internasional, seperti 2 Many DJs, Dead Man Ray, Clouseau, The Neon Judgement, Novastar, dll. Ada suatu waktu di mana saya menginginkan Disturbed, band rock Amerika, untuk mewakili Belgia di Eurovision 2020, namun tidak jadi karena diwakili Hooverphonic, band trip hop. VRT kembali memilih Hooverphonic untuk mewakili Belgia di Eurovision 2021 setelah kontes tahun 2020 dibatalkan karena pandemi. Mereka awalnya dijadwalkan untuk menyanyikan "Release me", dan meraih posisi ke-19 tahun lalu dengan "The wrong place".

Uniknya, Belgia memiliki dua stasiun TV yang bergiliran mengirimkan perwakilan mereka ke Eurovision Song Contest setiap dua tahun sekali: VRT (Flanders - berbahasa Belanda) dan RTBF (Wallonia - berbahasa Perancis). Namun, Dreamcatcher lebih masuk akal sebagai perwakilan Belgia (Flanders) daripada Belgia (Wallonia).

Itzy saya inginkan untuk mewakili Polandia. Tidak ada alasan spesifik. Saya pertama kali menginginkan mereka untuk mewakili Polandia dengan "Wannabe" di tahun 2020. Kemudian saya ingin mereka mewakili Polandia lagi di tahun 2021 dengan "Not shy", tetapi... TVP mengirimkan penyanyi yang bahkan rakyat Polandia sendiri benci. Dan beliau tidak masuk final tahun lalu.

April jelas saya mantapkan untuk mewakili Moldova. Sejujurnya saya masih sedih dan marah karena April bubar tanggal 28 Januari lalu, namun saya sangat mencintai April dan terutama bias saya, Lee Naeun, itulah risiko yang akan saya ambil. Saya masih tidak tega mereka dihujat. Andaikata mereka tidak bubar, mereka pasti sudah terbang ke Turin dan menyanyikan "Now or never".

Siapa jagoan Anda di "Queendom 2"?

Tabik,
Yudhistira Mahasena

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun