Mohon tunggu...
Yudhistira Mahasena
Yudhistira Mahasena Mohon Tunggu... Freelancer - Desainer Grafis

Ini akun kedua saya. Calon pegiat industri kreatif yang candu terhadap K-pop (kebanyakan girl group) dan Tekken.

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

10 Lagu One-Hit Wonder yang Mendunia (Versi Saya)

28 Juli 2024   20:32 Diperbarui: 28 Juli 2024   20:49 21
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Musik. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

20 tahun setelah "Sandstorm" dirilis, Darude mencoba peruntungan dengan mewakili Finlandia di Eurovision Song Contest 2019 di Tel Aviv, Israel dengan "Look away", menggandeng penyanyi Sebastian Rejman. Sayangnya, mereka tidak masuk final, dan berakhir di posisi terakhir di semi-final pertama. Berikut penampilan mereka:


4. James Blunt - "You're beautiful" (2005)


"You're beautiful" milik penyanyi-penulis lagu asal Inggris, James Blunt, juga merupakan salah satu lagu OHW yang paling sukses. Lagu ini dirilis pada 18 Mei 2005 dan setahun kemudian memuncaki tangga lagu Billboard Hot 100 selama seminggu, pada tanggal 11 Maret 2006.

5. Daniel Powter - "Bad day" (2006)


Penyanyi asal Kanada, Daniel Powter, juga merupakan sosok di balik salah satu lagu OHW yang sukses. Adalah "Bad day", yang ditulis oleh Daniel sendiri dan memuncaki tangga lagu Billboard Hot 100 pada tahun 2006 selama 5 minggu, dari 8 April hingga 6 Mei 2006. Ketika itu saya masih TK dan segera memasuki bangku SD. Lagu ini juga menempati posisi pertama di Billboard Year-End Hot 100 singles of 2006.

6. Plain White T's - "Hey there Delilah" (2007)


Balada sederhana yang dirilis oleh band asal Amerika Serikat, Plain White T's, ini juga merupakan salah satu lagu OHW yang sukses, karena memuncaki tangga lagu Billboard Hot 100 selama dua minggu, 28 Juli-4 Agustus 2007.

7. Haruna Luna - "Overfly" (2012)


Lagu-lagu OHW di daftar ini tidak terpaku ke lagu Barat saja. Lagu Asia juga memiliki banyak lagu OHW yang terbilang cukup sukses. Bagi Anda yang suka menonton atau familiar dengan anime "Sword Art Online" atau SAO, pasti tahu lagu "Overfly" milik Haruna Luna. Yap, lagu rilisan tahun 2012 tersebut memang merupakan soundtrack resmi dari serial anime tersebut, yang dari sanalah kita mengenal tokoh Kirito atau Kirigaya Kazuto.

Meskipun Haruna Luna sudah banyak merilis lagu soundtrack anime, ini adalah lagunya yang paling terkenal dan bagi orang awam, hanya lagu ini sajalah dari dia yang mereka kenal. Sehingga lagu ini masuk ke dalam daftar lagu OHW versi saya.

8. Wagakki Band - "Senbonzakura" (2014)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun