Mohon tunggu...
Yudhistira Mahasena
Yudhistira Mahasena Mohon Tunggu... Freelancer - Desainer Grafis

Ini akun kedua saya. Calon pegiat industri kreatif yang candu terhadap K-pop (kebanyakan girl group) dan Tekken.

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Mengapa Ada Idol K-Pop yang Wamil Jadi Anggota Band Militer? Inilah 5 di Antaranya

18 Mei 2024   17:51 Diperbarui: 18 Mei 2024   17:52 761
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Han Seungwoo, leader sekaligus sosok ayah di Victon, bernyanyi di band militer saat wamil. (sumber: Cherish_SW)

Wamil pada 4 Maret 2019, N dari VIXX bermain seruling di band militer selama wamil. (sumber: SBS Star)
Wamil pada 4 Maret 2019, N dari VIXX bermain seruling di band militer selama wamil. (sumber: SBS Star)

Bagi Anda para Starlight pasti tahu siapa cowok ganteng ini. Yap, Cha Hakyeon alias N memulai wamilnya pada 4 Maret 2019, di mana dia bermain di band militer sebagai pemain seruling selama masa tugasnya. Sebagai leader kebanggaan VIXX, N disukai karena pandai menyanyi dan menari. Tak hanya itu, kulitnya yang sawo matang alami menarik perhatian para fangirl. Saat ini N aktif sebagai aktor di bawah 51K Entertainment, dan membintangi sejumlah drama seperti "Bad and Crazy", "Castaway Diva", dan "Midnight Sun".

2. Ken (VIXX)

Rekan segrup N di VIXX, Ken, juga bermain di band militer semasa wamil. (sumber: IDN Times)
Rekan segrup N di VIXX, Ken, juga bermain di band militer semasa wamil. (sumber: IDN Times)
Rekan segrup N di VIXX, yakni Ken, juga bermain di band militer semasa wamil. Dia diketahui wamil pada 6 Juli 2020 dan selesai pada Januari 2022. Adapun posisi Ken di band militer selama wamil adalah vokalis. Tidak mengherankan, Ken memiliki suara merdu sehingga cocok menjadi vokalis band militer selama memenuhi tugas militernya.

3. Dowoon (Day6)

Dowoon, anggota termuda sekaligus penabuh genderang di Day6, bertugas sebagai peniup sousaphone di band militer selama masa wamilnya. (sumber: DoWhatDay)
Dowoon, anggota termuda sekaligus penabuh genderang di Day6, bertugas sebagai peniup sousaphone di band militer selama masa wamilnya. (sumber: DoWhatDay)

Siapa yang tidak kenal Day6. Band K-rock pertama di bawah JYP Entertainment ini memulai debut mereka pada 7 September 2015. Awalnya mereka beranggotakan enam orang yaitu Sungjin, Jae, Junhyeok, Young K, Wonpil, dan Dowoon. Namun sayangnya belum setahun debut, Junhyeok keluar dari Day6 karena alasan pribadi, dan akhir tahun 2021 lalu Jae keluar dari grup. Setelah itu mereka hiatus cukup lama karena satu persatu anggota Day6 melaksanakan wamil sebagaimana diwajibkan oleh pemerintah Korea Selatan. Si bungsu sekaligus penabuh genderang, Dowoon, bermain di band militer semasa wamil, di mana dia meniup sousaphone, sejenis alat musik tiup kuningan.

4. Seungwoo (Victon)

Han Seungwoo, leader sekaligus sosok ayah di Victon, bernyanyi di band militer saat wamil. (sumber: Cherish_SW)
Han Seungwoo, leader sekaligus sosok ayah di Victon, bernyanyi di band militer saat wamil. (sumber: Cherish_SW)

Mungkin Anda yang kecilnya menonton Produce X 101 tahu Han Seungwoo, namun sebelum itu mungkin Anda tidak tahu bahwa dia juga leader di boy group Victon. Setelah meraih peringkat ketiga di final Produce X 101, Seungwoo yang juga adik dari aktris Han Sunhwa ini menjadi leader X1, namun karir mereka hanya berlangsung 5 bulan atas imbas dari kasus manipulasi voting serial Produce yang hangat pada 2019 lalu. Pasca bubarnya X1, Seungwoo kembali ke Victon.

Seungwoo diketahui wamil pada Juli 2021 dan selesai pada Januari 2023. Selama wamil, dia memanfaatkan suara merdunya sebagai vokalis band militer. Dia akan comeback pada Juni 2024 mendatang. Seungwoo merupakan salah satu dari tiga anggota Victon yang masih bertahan di IST Entertainment, bersama Seungsik dan Sejun. Hanse, Byungchan, dan Subin keluar dari IST Entertainment pada tahun 2023 lalu. Kendati sudah keluar karena kasus DUI yang menimpanya tahun 2022 lalu, bekas anggota, Chan, masih di IST Entertainment.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun