Mohon tunggu...
Yudhistira Mahasena
Yudhistira Mahasena Mohon Tunggu... Freelancer - Desainer Grafis

Ini akun kedua saya. Calon pegiat industri kreatif yang candu terhadap K-pop (kebanyakan girl group) dan Tekken.

Selanjutnya

Tutup

Music

Bagaimana Nasib Kep1er Setelah Juni 2024?

22 September 2023   11:30 Diperbarui: 22 September 2023   13:09 922
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Yeseo dapat masuk Limelight. (sumber: Dear U Bubble)

Mashiro dan Yeseo, masing-masing si Birmingham Girl dan si Newcastle Girl, bernaung di bawah agensi yang sama, yakni 143 Entertainment. Yang saya tahu di 143 Entertainment ada girl group bernama Limelight. Jumlah anggotanya tidak terbatas, namun yang baru dikonfirmasi ada Miu, Suhye, dan Gaeun. Dan bisa ditebak, Mashiro dan Yeseo akan bergabung dengan mereka pasca Kep1er bubar nanti.

Mashiro dapat masuk Limelight. (sumber: Dear U Bubble)
Mashiro dapat masuk Limelight. (sumber: Dear U Bubble)

Yeseo dapat masuk Limelight. (sumber: Dear U Bubble)
Yeseo dapat masuk Limelight. (sumber: Dear U Bubble)

Chaehyun, bias saya, si Liverpool Girl yang kulitnya putih lembut, dapat menjadi aktris. Gampang sekali. Visualnya laku keras di bidang akting. Mungkin saat ini dia belum pernah mencicipi dunia akting karena fokus jadi idol, tetapi saya ingin melihat Chaehyun menjejal seni peran setelah Juni 2024 nanti. Walaupun wajahnya cantik dan imut dengan pipi tembem lembut, saya justru ingin melihat Chaehyun bermain di drama atau film bergenre crime. Mungkin pula dia dapat menjadi bintang iklan untuk salah satu produk perawatan kulit. Dengan kulitnya yang senantiasa putih lembut sudah seharusnya Chaehyun menjadi duta merek untuk produk ini.

Chaehyun, my Liverpool Girl, dapat menjejal seni peran pasca Kep1er. Kulitnya putih lembut. (sumber: Newsen)
Chaehyun, my Liverpool Girl, dapat menjejal seni peran pasca Kep1er. Kulitnya putih lembut. (sumber: Newsen)

Dayeon akan kembali ke Jellyfish Entertainment dan bergabung dengan girl group baru. Harapannya adalah girl group baru ini akan diperlakukan lebih baik dari Gugudan, dan si Glasgow Girl akan bersinar lebih terang dengan mereka.

Dayeon, si Glasgow Girl yang kece abis, akan kembali ke Jellyfish pasca Kep1er dan bergabung dengan girl group baru. (sumber: Dear U Bubble)
Dayeon, si Glasgow Girl yang kece abis, akan kembali ke Jellyfish pasca Kep1er dan bergabung dengan girl group baru. (sumber: Dear U Bubble)

Hikaru akan kembali ke AVEX dan kemungkinan bergabung dengan XG, grup J-pop yang mem-branding diri mereka sebagai global girl group. Si Edinburgh Girl memang jago rap dan dance. Cocok dengan genre yang diusung XG yaitu girls' hip hop.

Hikaru, si Edinburgh Girl kembaran Jongseob dari P1Harmony, digadang-gadang menjadi anggota baru XG pasca Kep1er. (sumber: Dokpri)
Hikaru, si Edinburgh Girl kembaran Jongseob dari P1Harmony, digadang-gadang menjadi anggota baru XG pasca Kep1er. (sumber: Dokpri)

Bahiyyih, bias ketiga saya yang saya juluki Leeds Girl, kemungkinan akan meninggalkan IST Entertainment, agensinya saat ini. Saya dan beberapa Daileee (penggemar Weeekly) lain tidak setuju Bahiyyih masuk Weeekly dan menggantikan Jiyoon karena takut dia dihujat. Jiyoon memang tiada ganti, jadi impian kami agar dia kembali bergabung dengan Weeekly masih besar.

Entah apa karir yang si Leeds Girl akan titi pasca Kep1er, tetapi kemungkinan besar dia meninggalkan IST Entertainment. (sumber: Dear U Bubble)
Entah apa karir yang si Leeds Girl akan titi pasca Kep1er, tetapi kemungkinan besar dia meninggalkan IST Entertainment. (sumber: Dear U Bubble)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun