Selama karirnya di WSBK, Haga memenangkan 43 balapan dengan 116 podium. Jumlah tersebut adalah yang terbanyak bagi pembalap yang tidak pernah memenangkan gelar.
Haga bahkan memiliki jumlah kemenangan terbanyak nomor empat di sepanjang sejarah WSBK. Dia hanya kalah dari Jonathan Rea, Carl Fogaty dan Troy Bayliss.
Catatan impresif itu sayang tidak diikuti oleh gelar juara dunia. Haga gagal memenangkan satupun gelar disepanjang karirnya.
Tahun terbaik Haga adalah 2009 saat Haga mampu memenangkan delapan balapan dalam satu musim dan finish dibelakang Ben Spies dengan 456 poin.
Ironisnya, tahun sebelumnya Haga meninggalkan Yamaha karena merasa Yamaha bukan motor yang bisa memenangkan kejuaraan, di 2009 dia dikalahkan pembalap Yamaha.
Haga terakhir tercatat membalap di kelas Supersport di kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017. Haga kini sudah pensiun dan hidup tenang di Jepang.
Dani PedrosaÂ
Siapa yang nggak kenal Dani Pedrosa, little spainard itu adalah salah satu pembalap paling ditakuti pada tengah 2000an dan awal 2010an.